Connect With Us

Optimalkan Pajak Air Permukaan, Samsat Cikokol Monitoring Perusahaan

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 13 Juli 2023 | 12:20

Pegawai Samsat Cikokol saat melakukan monitoring ke perusahaan wajib pajak air permukaan. (@TangerangNews / Fahrul Dwi Putra)

TANGERANGNEWS.com- Samsat Cikokol terus mengoptimalkan potensi pajak air permukaan (PAP). Pajak ini cukup potensial di wilayah Kota Tangerang mengingat banyaknya perusahaan baik skala kecil mapun besar yang memanfaatkan air permukaan. 

Kepala UPT Samsat Cikokol Dwi Nopriadi Atma Wijaya menyampaikan, pajak air permukaan salah satu pajak yang wajib dibayarkan oleh perusahaan pengguna air permukaan. 

"Pajak air permukaan dikelola Bapenda Provinsi Banten melalui Samsat di setiap wilayah," kata Dwi, Kamis 13 Juli 2023.

Dikatakan Dwi, Samsat Cikokol akan melakukan inovasi dan pemantapan terkait wajib pajak PAP sebagai salah satu potensi pendapatan daerah. Maka itu, kata Dwi, perlu dilakukan monitoring perusahaan yang memanfaatkan air permukaan.

"Sebagai potensi pemasukan yang sangat baik harus dibarengi juga dengan monitoring sejak dini. Karena di wilayah Samsat Cikokol menaungin 8 kecamatan yang sangat berpotensi penggunaan air permukaan oleh perusahaan," sebutnya. 


Ia juga menugaskan sub penarikan pajak air agar lebih gencar meyosialisasikan PAP kepada wajib pajak. 

Dwi berharap, para pengguna air permukaan harus sadar betul terkait wajib pajak air permukaan yang harus dibayarkan.

"Ketika melakukan pemanfaatan air permukaan harus berbadan hukum dan punya izin lengkap sesuai ketentuan yang berlaku agar penarikan pajak ini menjadi maksimal di wilayah Samsat Cikokol," tutup Dwi.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

KAB. TANGERANG
 Hardiknas 2024, Pemkab Tangerang Salurkan Bantuan Pendidikan Rp875 juta

Hardiknas 2024, Pemkab Tangerang Salurkan Bantuan Pendidikan Rp875 juta

Jumat, 3 Mei 2024 | 00:07

Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menyalurkan bantuan untuk pendidikan mencapai Rp875 juta.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill