Connect With Us

Canggih, Ada Ka'bah Virtual di Festival Maulid Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 30 September 2023 | 16:29

Warga mencoba teknologi Ka'bah Metaverse berbasis Virtual Reality di Gedung MUI Kota Tangerang (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Festival Maulid Kota Tangerang yang berlangsung sejak 27 September hingga 1 Oktober 2023 menghadirkan sejumlah rangkaian acara menarik.

Salah satunya yang mencuri perhatian ialah adanya teknologi canggih berupa Ka'bah Metaverse di Aula Gedung MUI Kota Tangerang.

Seperti diketahui, teknologi Ka'bah Metaverse ini telah dikembangkan oleh pemerintah Arab Saudi menanggapi aturan pembatasan haji dan umroh pada masa Pandemi Covid-19 silam.

Ketua Panitia Festival Maulid Muarifin mengatakan, dengan teknologi ini masyarakat dapat melihat Ka'bah seolah-olah secara langsung.

"Bagi yang rindu dengan suasana Makkah atau yang ingin melihat Makkah sebagaimana melihat langsung di sana dapat menggunakan Ka'Bah Metaverse ini dengan teknologi Virtual Reality atau VR," katanya.

Lanjutnya, inovasi Ka'bah Metaverse berbasis VR ini merupakan hasil kerja sama dengan DaQu travel dan Badr Interactive. 

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tangerang Kaonang menyebut kesempatan untuk melihat Ka'bah secara virtual ini dapat menambah motivasi bagi masyarakat yang ingin berangkat ke Tanah Suci Makkah.

"Jadi, akan melihat suasana di sana bagaimana dan seakan-akan berada di sana," pungkasnya.

Adapun kegiatan Ka'bah Metaverse dalam Festival Maulid Kota Tangerang 2023 hanya berlangsung selama tiga hari, yakni 29 September, 30 September, dan terakhir 1 Oktober 2023.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

BANTEN
Lagi, PLN Nyalakan Serentak 1.000 Pelanggan Baru di Banten 

Lagi, PLN Nyalakan Serentak 1.000 Pelanggan Baru di Banten 

Kamis, 1 Mei 2025 | 11:12

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten kembali menunjukkan komitmennya dalam memperluas akses listrik dan meningkatkan pelayanan bagi masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill