Connect With Us

Tatang Sutisna Jadi Dewan Komisaris PT TNG

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 25 Oktober 2023 | 23:44

Pelantikan Tatang Sutisna sebagai Dewan Komisaris di PT Tangerang Nusantara Global (TNG) masa bakti 2023-2027, Kamis 26 Oktober 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Tatang Sutisna dilantik menduduki posisi Dewan Komisaris di PT Tangerang Nusantara Global (TNG) masa bakti 2023-2027.

Pelantikan dilakukan langsung oleh Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Kamis 26 Oktober 2023.

Sachrudin berpesan agar PT TNG dapat semakin berkembang pesat dengan menghadirkan inovasi yang membawa manfaat bagi masyarakat Kota Tangerang.

"Program-program bisa semakin ditingkatkan, agar semakin menjangkau masyarakat secara luas," ujarnya.

Tak hanya melantik Dewan Komisaris PT TNG, dalam kesempatan tersebut, Sachrudin, juga melantik sebanyak 69 Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Tangerang.

"Pejabat yang dilantik untuk mengisi jabatan di posisi pejabat administrator dan pejabat pengawas," beber wakil.

Pelantikan juga dilakukan untuk mengisi kekosongan jabatan di sejumlah OPD serta penyegaran bagi pegawai.

"Ada yang rotasi dan juga promosi bagi pegawai, serta satu kepala Puskesmas," tutup Sachrudin.

Sebagai informasi, selain Tatang Sutisna, turut dilantik juga Yudi Wachyudi sebagai Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda dan Gunawan Priyahutama sebagai Kepala Bagian Persidangan, Perundang Undangan dan Humas Protokol Sekretariat DPRD.

TANGSEL
Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Rabu, 21 Januari 2026 | 18:18

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, memberikan reaksi keras menanggapi dugaan tindakan pelecehan seksual yang dilakukan oleh seorang oknum guru terhadap sejumlah murid di salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) di kawasan Serpong.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill