Connect With Us

Tatang Sutisna Jadi Dewan Komisaris PT TNG

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 25 Oktober 2023 | 23:44

Pelantikan Tatang Sutisna sebagai Dewan Komisaris di PT Tangerang Nusantara Global (TNG) masa bakti 2023-2027, Kamis 26 Oktober 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Tatang Sutisna dilantik menduduki posisi Dewan Komisaris di PT Tangerang Nusantara Global (TNG) masa bakti 2023-2027.

Pelantikan dilakukan langsung oleh Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Kamis 26 Oktober 2023.

Sachrudin berpesan agar PT TNG dapat semakin berkembang pesat dengan menghadirkan inovasi yang membawa manfaat bagi masyarakat Kota Tangerang.

"Program-program bisa semakin ditingkatkan, agar semakin menjangkau masyarakat secara luas," ujarnya.

Tak hanya melantik Dewan Komisaris PT TNG, dalam kesempatan tersebut, Sachrudin, juga melantik sebanyak 69 Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Tangerang.

"Pejabat yang dilantik untuk mengisi jabatan di posisi pejabat administrator dan pejabat pengawas," beber wakil.

Pelantikan juga dilakukan untuk mengisi kekosongan jabatan di sejumlah OPD serta penyegaran bagi pegawai.

"Ada yang rotasi dan juga promosi bagi pegawai, serta satu kepala Puskesmas," tutup Sachrudin.

Sebagai informasi, selain Tatang Sutisna, turut dilantik juga Yudi Wachyudi sebagai Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda dan Gunawan Priyahutama sebagai Kepala Bagian Persidangan, Perundang Undangan dan Humas Protokol Sekretariat DPRD.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

KOTA TANGERANG
Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:16

Polres Metro Tangerang Kota mengungkap fakta bahwa konsumsi obat-obatan keras jenis Tramadol dan Hexymer kerap dijadikan dorongan nyali bagi para remaja di Tangerang untuk tawuran.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill