Connect With Us

Diduga Bunuh Petugas Imigrasi hingga Jatuh dari Apartemen, WNA Korsel Ditangkap 

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 26 Oktober 2023 | 19:17

Ilustrasi pembunuhan. (tangerangnews / dira)

TANGERANGNEWS.com- Seorang warga negara asing (WNA) asal Korea Selatan (Korsel) berinisial KH diamankan polisi.

KH ditangkap usai diduga membunuh seorang petugas imigrasi berinisial TS yang ditemukan tewas akibat terjatuh dari Apartemen Metro Garden di kawasan Parung Jaya, Karang Tengah, Kota Tangerang, Jumat, 27 Oktober 2023, sekira pukul 03.00 WIB.

"Korban dari petugas imigrasi," kata Direktur Reskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi dikutip dari CNN Indonesia.

Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut terkait dugaan keterlibatan pelaku terkait penyebab kematian korban.

"Kita sedang dalam penyelidikan. Apakah ini terkait pembunuhan atau apakah bunuh diri, apakah kecelakaan dan sebagainya masih dalam penyelidikan," tutur dia.

Terkait penyelidikan, berbagai pihak dilibatkan di antaranya kedokteran forensik, Inafis, laboratorium forensik, hingga digital forensik.

Hengky memaparkan hal ini dilakukan dalam rangka menentukan NASH, yakni natural (alami), accident (kecelakaan), suicide (bunuh diri), dan homicide (pembunuhan

"Saat ini (diduga pelaku) masih menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya," pungkasnya.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

TEKNO
Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Indonesia baru saja menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) Ritel pertama di tahun 2026, yakni SBN seri ORI029 yang sudah bisa dibeli di aplikasi investasi Bibit.id, pada 26 Januari - 19 Februari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill