Connect With Us

Vaksin Virus Mpox Cacar Monyet Sudah Ada di Tangerang, Sekda: Tapi Terbatas

Fahrul Dwi Putra | Senin, 30 Oktober 2023 | 18:34

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang Herman Suwarman. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com- Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman menyebut vaksin dari virus Mpox atau cacar monyet sudah tersedia, namun masih dalam jumlah terbatas, Senin, 30 Oktober 2023.

"Vaksinnya sudah tersedia namun dalam jumlah terbatas, dan itu diprioritaskan untuk yang kontak erat" kata Herman.

Herman memaparkan, untuk sementara pemberian virus Mpox akan diprioritaskan kepada kelompok rentan, yakni pasien yang mengalami kontak erat dengan pengidap cacar monyet, atau orang dengan Human Immunodeficiency Virus (HIV).

Lanjut Herman, pihaknya juga tengah menggencarkan sosialisasi dan edukasi terkait penyakit Mpox di Puskesmas dan Rumah Sakit yang berada di 13 kecamatan Kota Tangerang.

Dia mengimbau agar masyarakat menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), tak terkecuali memastikan berhubungan seksual yang aman, maupun menghindari kontak langsung dengan manusia atau hewan yang terindikasi terjangkit virus Mpox.

"Perhatikan juga, untuk yang memiliki gejala segera ke fasilitas kesehatan," pungkasnya.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

NASIONAL
Bahlil Pastikan Bensin Campur Etanol 10 Persen Berlaku Mulai 2028

Bahlil Pastikan Bensin Campur Etanol 10 Persen Berlaku Mulai 2028

Jumat, 9 Januari 2026 | 12:23

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menargetkan kebijakan pencampuran etanol sebesar 10 persen ke dalam bahan bakar minyak jenis bensin atau E10 mulai diberlakukan paling lambat pada 2028.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill