Connect With Us

Kebakaran TPA Rawa Kucing Padam Setelah 10 Hari, Waterbomb Masih Berlanjut

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 30 Oktober 2023 | 22:58

Petugas masih melakukan pendinginan untuk mencegah api kembali membakar di TPA Rawa Kucing, Kota Tangerang, Senin 30 Oktober 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Setelah 10 hari, kondisi api di TPA Rawa Kucing, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, pada Senin 30 Oktober 2023, sudah kondusif dan terkendali.

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), tetap menurunkan petugas pemadam kebakaran untuk terus memantau kondisi di lokasi.

Kepala BPBD Kota Tangerang Maryono Hasan mengatakan  petugas pemadam kebakaran masih melakukan pendinginan di seluruh kawasan TPA Rawa Kucing.

Selain itu, petugas juga terus siaga memantau asap yang dapat menjadi pertanda adanya api.

"Pada pukul 8 tadi malam, sudah didapatkan laporan bahwa kondisi sudah dapat dikendalikan. Alhamdulillah, kondisi sudah 90 persen kondusif dan terkendali," ungkapnya.

Maryono menuturkan, waterbomb dengan helikopter dan juga injeksi masih tetap berlanjut hingga hari ini, untuk membantu percepatan pendinginan di TPA Rawa Kucing.

Menurut pantauan udara dari tim helikopter Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), bahwa titik api yang besar sudah tidak terlihat.

"Progres hingga hari ini juga sangat signifikan. Mudah-mudahan, secepatnya dapat segera selesai dan dapat dinyatakan status TPA Rawa Kucing hijau atau aman," ujarnya.

Maryono berharap para warga menjaga kondusifitas dengan tidak membuang sampah sembarangan atau membuang puntung rokok yang dapat menyebabkan kebakaran.

"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder yang sudah turun tangan bersama memadamkan api di TPA Rawa Kucing," tutupnya.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, Polresta Tangerang Kerahkan 274 Personel

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, Polresta Tangerang Kerahkan 274 Personel

Rabu, 14 Januari 2026 | 20:47

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tangerang mengerahkan sebanyak 274 personel untuk membantu penanganan banjir yang terjadi di wilayah hukumnya.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill