Connect With Us

Pengamat Lingkungan Sebut Kebakaran TPA Rawa Kucing Sebagai Teguran Keras

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 26 Oktober 2023 | 17:58

TPA Rawa Kucing di Kota Tangerang. (@tangerangnews 2017 / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com- Pengamat Lingkungan, Bambang Kurniawan menyebut terjadinya kebakaran hebat di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang sebagai teguran keras.

"Kejadian ini harus menjadi teguran keras bagi kita semua, untuk berkomitmen mengurangi sampah dari awal," ujarnya, Kamis, 26 Oktober 2023.

Menurutnya, perlu peran antara masyarakat dan pemerintah untuk mengurangi sampah secara mandiri, tanpa terkecuali.

"Pemerintah pun harus terus mengedukasi warganya agar mengurangi sampah dan mengolah sampahnya secara mandiri," tegasnya.

Bambang menjelaskan, pengurangan sampah dapat dilakukan dengan mengolah sampah makanan.

Misalnya saja, sisa sampah makan malam dan siang diolah menjadi kompos.

"Jangan semua sampah dibuang semua pakai plastik ke depan rumah," ucapnya.

Dikatakan Bambang, jika pola diterapkan maka volume sampah yang diangkut ke TPA Rawa Kucing akan berkurang.

Hasilnya, sampah yang dibuang ke TPA Rawa Kucing hanya yang sifatnya residu atau tidak dapat diolah.

"Masyarakat tolong kelola sampahnya sendiri jangan semua dibuang," tutur Bambang.

Seperti diketahui, TPA Rawa Kucing mengalami kebakaran hebat pada Jumat, 20 Oktober 2023 siang. Akibat dari kebakaran, tercatat 80 persen dari 34,8 hektare lahan TPA Rawa Kucing dilalap api.

Proses pemadaman masih terus berlangsung selama hampir sepekan menyisakan titik-titik asap di 20 persen lahan yang terbakar.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

NASIONAL
Cara Pasang Listrik Bangunan Baru Lewat Ponsel di Aplikasi PLN Mobile

Cara Pasang Listrik Bangunan Baru Lewat Ponsel di Aplikasi PLN Mobile

Rabu, 21 Januari 2026 | 16:42

Ketersediaan listrik menjadi penentu utama agar bangunan baru bisa segera difungsikan, baik sebagai rumah tinggal, tempat usaha, maupun fasilitas publik.

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill