Connect With Us

Festival Cisadane 2023 Dimulai, Ini Lokasi Parkirnya

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 22 November 2023 | 14:22

Opening ceremony Festival Cisadane tahun 2018. (TangerangNews.com/2018 / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com- Salah satu acara besar di Kota Tangerang, yakni Festival Cisadane kembali digelar tahun ini.

Festival Cisadane yang menjadi hiburan masyarakat ini akan berlangsung mulai 22 hingga 26 November 2023.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang Achmad Suhaely mengatakan, pihak telah menyiapkan kantung-kantung parkir yang akan menampung kendaraan penggunaan pengunjung di Festival Cisadane.

"Khusus mengenai lokasi parkir, kami telah menyediakan lokasi resmi dengan keamanan dan kenyamanan yang terjamin," ujar Suhaely pada Selasa, 21 November 2023.

Lokasi parkir yang telah ditentukan ialah area Alun-alun Ahmad Yani, Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di Jalan Daan Mogot, Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) di Jalan Daan Mogot, dan sekitar Jembatan Grendeng di bantaran Sungai Cisadane.

Menurut Suhaely, diprediksi jumlah pengunjung di acara pembukaan dan penutupan akan membeludak dihadiri ribuan orang, sehingga masyarakat diimbau memarkirkan kendaraannya di lokasi parkir yang telah disediakan guna mencegah terjadinya kepadatan lalu lintas.

"Diharapkan untuk seluruh pengunjung memanfaatkan lokasi parkir yang telah disediakan," imbuhnya.

Selain itu, pihaknya telah mengatur skema rekayasa lalu lintas dengan menutup Jalan Benteng Makassar selama pembukaan dan penutupan, khusus pada acara pembukaan dan penutupan Festival Cisadane.

"Selebihnya semuanya berjalan normal," tutup Suhaely.

SPORT
Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Sabtu, 27 April 2024 | 18:58

Salah satu turnamen voli paling bergengsi, PLN Mobile Proliga 2024 resmi dimulai, di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada Kamis, 25 April 2024.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill