Connect With Us

Festival Cisadane Bikin Hotel-hotel di Kota Tangerang Ramai Tamu

Fahrul Dwi Putra | Senin, 27 November 2023 | 17:22

Pakon Prime Hotel, Kota Tangerang (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sektor industri perhotelan di Kota Tangerang turut kecipratan euforia gelaran Festival Cisadane yang berlangsung sejak 22 hingga 26 November 2023.

Pasalnya, jumlah peningkatan room occupancy atau tamu yang menginap mengalami peningkatan hingga 70 bahkan 80 persen dibandingkan hari-hari biasa.

“Banyak tamu yang datang selama Festival Cisadane 2023 kemarin,” ujar General Manager Pakon Prime Hotel, Yandra Nasution.

Yandra memaparkan, para tamu yang datang berasal dalam maupun luar Kota Tangerang meliputi kunjungan kedinasan hingga para wisatawan.

Hal ini juga dipengaruhi oleh Peraturan Wali Kota (Perwal) Kota Tangerang yang mewajibkan untuk menginap di hotel-hotel Kota Tangerang jika melakukan kunjungan kedinasan dan study banding di Kota Tangerang.

“Terlebih, hotel kami menyuguhkan panorama view yang menarik dengan menghadap langsung bantaran Sungai Cisadane,” katanya.

Yandra berharap, adanya Festival Cisadane 2023 turut mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui sektor pariwisata, khususnya perhotelan.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

KOTA TANGERANG
Pemprov Banten Bakal Evaluasi Penanganan Banjir Seluruh Kabupaten/Kota

Pemprov Banten Bakal Evaluasi Penanganan Banjir Seluruh Kabupaten/Kota

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:25

Gubernur Banten Andra Soni mengatakan akan mengevaluasi efektivitas program penanganan banjir yang telah direncanakan sejak tahun 2025.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill