Connect With Us

4.478 Penyandang Disabilitas Masuk Daftar Pemilih Tetap Pemilu 2024 di Kota Tangerang 

Fahrul Dwi Putra | Senin, 15 Januari 2024 | 20:48

Ilustrasi penyandang disabilitas difabel. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 4.478 penyandang disabilitas meliputi enam kategori yakni fisik, netra, wicara, rungu, mental, serta intelektual terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kota Tangerang dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 14 Februari 2024 mendatang.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Qori Ayatullah mengatakan, pihaknya memastikan tempat pemungutan suara (TPS) yang tersedia akan ramah dan aman bagi para penyandang disabilitas.

Selain itu, ia menuturkan, KPU Kota Tangerang berupaya memfasilitasi pemenuhan hak suara bagi para penyandang disabilitas, seperti melakukan sosialisasi kepada komunitas disabilitas dan mendaftarkan mereka dalam daftar pemilih tetap (DPT), serta nantinya diperbolehkan untuk didampingi oleh petugas KPPS dalam melakukan pencoblosan. 

"Sedangkan untuk penyandang tunanetra kami sediakan surat suara metode braille," kata Qori pada Jumat, 12 Januari 2024, lalu.

Di sisi lain, Mukti Ali dari Yayasan Difabel Mandiri Indonesia (YDMI) Kota Tangerang mengaku senang atas upaya yang dilakukan KPU Kota Tangerang untuk memenuhi hak suara bagi para penyandang disabilitas.

Namun, ia meminta agar ke depannya para penyandang disabilitas dapat diberi alat bantu dalam pemungutan suara yang lebih beragam menyesuaikan jenis disabilitas dari pemilih.

"Serta pengawasannya lebih ketat, agar tidak ada diskriminasi terhadap pemilih disabilitas," tutupnya.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill