Connect With Us

Polisi Selidiki Identitas Mayat Pria Mengambang di Kali Belakang Pabrik Oppo Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 19 Januari 2024 | 19:37

Mayat kakek tanpa identitas dievakuasi dari Kali Cadas, Jatiuwung, Kota Tangerang, Jumat 19 Januari 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Aparat Polsek Jatiuwung Polres Metro Tangerang Kota tengah menelusuri identitas mayat pria yang ditemukan di Kali Cadas, tepatnya di belakang pabrik ponsel PT Oppo, Kelurahan Periuk Jaya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Jumat 19 Desember 2024.

Kanitreskrim Polsek Jatiuwung AKP Prapto mengatakan, saat ditemukan mayat tersebut sudah dalam kondisi tubuh yang kaku. 

"Iya benar ada penemuan mayat laki-laki tanpa identitas. Umur sekitar 60 tahun. Kondisi sudah kaku, karena diperkirakan sudah beberapa jam. Sedang kita selidiki,” ujarnya.

Jenazah korban awalnya ditemukan warga sekitar. Kemudian dinformasikan ke grup WhatsApp. Lalu, informasi itu dilaporkan ke Polsek Jatiuwung hingga akhirnya petugas melakukan evakuasi.

Saat ini, jenazah korban telah dilarikan ke RSUD Kabupaten Tangerang, guna dilakukan tindakan lebih lanjut. Adapun untuk penyebab kematian polisi masih menyelidiki.

“Kami belum bisa memastikan penyebabnya, karena luka-lukanya masih belum keliatan. Kalau dari lokasi tempatnya bisa jadi kecemplung. Tapi kita tidak mau spekulasi. Kalau ada luka tusuk benda tajam, baru bisa menyimpulkan,” pungkasnya.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:39

Akibat banjir yang terjadi sejak hari Minggu 11 Januari 2026 hingga Jumat 16 Januari 2026, sebanyak 119 desa yang terletak di Kabupaten Tangerang terendam.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill