Connect With Us

Polisi Selidiki Identitas Mayat Pria Mengambang di Kali Belakang Pabrik Oppo Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 19 Januari 2024 | 19:37

Mayat kakek tanpa identitas dievakuasi dari Kali Cadas, Jatiuwung, Kota Tangerang, Jumat 19 Januari 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Aparat Polsek Jatiuwung Polres Metro Tangerang Kota tengah menelusuri identitas mayat pria yang ditemukan di Kali Cadas, tepatnya di belakang pabrik ponsel PT Oppo, Kelurahan Periuk Jaya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Jumat 19 Desember 2024.

Kanitreskrim Polsek Jatiuwung AKP Prapto mengatakan, saat ditemukan mayat tersebut sudah dalam kondisi tubuh yang kaku. 

"Iya benar ada penemuan mayat laki-laki tanpa identitas. Umur sekitar 60 tahun. Kondisi sudah kaku, karena diperkirakan sudah beberapa jam. Sedang kita selidiki,” ujarnya.

Jenazah korban awalnya ditemukan warga sekitar. Kemudian dinformasikan ke grup WhatsApp. Lalu, informasi itu dilaporkan ke Polsek Jatiuwung hingga akhirnya petugas melakukan evakuasi.

Saat ini, jenazah korban telah dilarikan ke RSUD Kabupaten Tangerang, guna dilakukan tindakan lebih lanjut. Adapun untuk penyebab kematian polisi masih menyelidiki.

“Kami belum bisa memastikan penyebabnya, karena luka-lukanya masih belum keliatan. Kalau dari lokasi tempatnya bisa jadi kecemplung. Tapi kita tidak mau spekulasi. Kalau ada luka tusuk benda tajam, baru bisa menyimpulkan,” pungkasnya.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

SPORT
Hokky Caraka Adu Mulut dengan Suporter PSIM Usai Diejek Soal Masalah Pribadi 

Hokky Caraka Adu Mulut dengan Suporter PSIM Usai Diejek Soal Masalah Pribadi 

Sabtu, 18 Oktober 2025 | 22:57

Pemain Persita Tangerang, Hokky Caraka, buka suara setelah dirinya mendapatkan ejekan dari suporter PSIM Yogyakarta dalam laga pekan kesembilan Super League 2025/2026.

TEKNO
Fenomena Host Live Toko Online Jadi Karir Paling Dicari, Ada 10 Ribu Lowongan di Indonesia

Fenomena Host Live Toko Online Jadi Karir Paling Dicari, Ada 10 Ribu Lowongan di Indonesia

Selasa, 21 Oktober 2025 | 16:26

Data terbaru menunjukkan bahwa profesi LIVE Host untuk live streaming di toko online kini menjadi salah satu pekerjaan yang paling dicari dan dibutuhkan, menempati posisi teratas di kanal rekrutmen nasional.

OPINI
Mahasiswa: Antara Skripsi, Aksi, dan Demokrasi

Mahasiswa: Antara Skripsi, Aksi, dan Demokrasi

Minggu, 19 Oktober 2025 | 18:30

Pertanyaannya, masihkah generasi kampus hari ini mampu menjaga tradisi kritisnya tanpa meninggalkan tanggung jawab akademiknya?

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill