Connect With Us

Jangan Disepelekan, Ini Alasan Penting Menengok ke Belakang Sebelum Berkendara 

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 10 Mei 2024 | 19:23

Ilustrasi menengok ke belakang sebelum berkendara. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Menengok ke belakang sebelum mengendarai sepeda motor merupakan salah satu langkah penting untuk keselamatan dalam berkendara.

Namun, masih banyak pengendara menyepelekannya menengok ke belakang. Padahal, meski terlihat sederhana, tindakan ini memiliki dampak yang signifikan dalam memastikan keamanan di jalan.

Head of Safety Riding Promotion PT Wahana Makmur Sejati (WMS) Agus Sani mengatakan, menengok ke belakang sebelum memulai perjalanan atau saat berhenti merupakan langkah yang penting untuk memastikan situasi sekitar dan memperluas pandangan pengendara.

"Ini sederhana, tapi penting. Sayangnya, banyak pengendara motor yang belum mempraktikkannya," ujar Agus Wahana Makmur Sejati Safety Riding Center, Kelurahan Jatake, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Jumat, 10 Mei 2024.

Meskipun motor dilaju ke depan, lanjut Agus, menengok ke belakang akan membantu pengendara untuk memastikan keamanan sebelum memulai perjalanan.

Menurutnya, alasan utama menengok ke belakang juga agar pengendara memiliki pandangan yang lebih luas dan memastikan bahwa jalur belakangnya aman. 

Dikatakan Agus, memang betul motor dilengkapi dengan kaca spion, namun spion memiliki keterbatasan dalam melihat ke belakang, sehingga menengok secara langsung menjadi penting.

Agus menjelaskan, pengendara sebaiknya menengok ke arah kanan belakang, lantaran aturan berkendara di Indonesia menggunakan lajur kiri. 

"Siapa tahu ada kendaraan lain yang melaju kencang ke arahnya. Ini bisa membahayakan dirinya dan pengguna jalan lain (jika tidak menengok ke arah kanan belakang)," tambahnya.

Tak hanya itu, di beberapa kondisi penting juga untuk menengok ke arah kanan dan kiri belakan seperti saat berhenti di area sekitar Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL) atau pintu pelintasan kereta api.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill