Connect With Us

Pohon Tumbang Timpa Truk dan Pemotor di Karang Tengah Tangerang

Yanto | Rabu, 3 Juli 2024 | 23:50

Bagian atap truk ringsek tertimpa pohon tumbang di Jalan Raden Saleh, Kelurahan Karang Tengah, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Rabu 03 Juli 2024, petang. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Sebuah pohon tumbang menimpa truk dan pengendara sepeda motor Jalan Raden Saleh, Kelurahan Karang Tengah, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Rabu 03 Juli 2024, petang.

Komandan Regu UPT Ciledug BPBD Kota Tangerang Sarip menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi pada pukul 16.50 WIB, ketika hujan deras mengguyur wilayah tersebut.

Pohon tiba-tiba saja tumbang di saat truk bermuatan material nopol B-9027-BYX ringsek dan pengendara motor PCX Nopol B-6230-VVD melintas di lokasi. 

"Akhirnya pohon menimpa dua kendaraan tersebut," katanya.

Insiden itu menyebabkan bagian depan truk ringsek. Beruntung pengemudi truk insial B, 45 dan kernetnya D, 35, serta pengendara motor inisial A, 26, berhasil selamat dari kecelakaan.

"Alhamdulillah korban hanya mengalami luka ringan dan selamat. Tadi sudah ditangani oleh puskesmas dan PMI Kota Tangerang," ujar Sarip.

Selanjutnya, BPBD Kota Tangerang mengerahkan 9 anggota personel dan 1 unit mobil damkar untuk mengevakuasi evakuasi pohon tumbang yang selesai sekitar pukul 17.50 WIB.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill