Connect With Us

Mulai Akhir Juli 2024, Calon Pengantin di Tangerang Wajib Ikut Pembekalan Pranikah

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 9 Juli 2024 | 19:00

Kantor Kemenag Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Direktorat Jenderal (Ditjen) Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan kewajiban baru bagi calon pengantin, untuk mengikuti bimbingan perkawinan atau pembinaan pranikah.

Kepala Kantor Kemenag Kota Tangerang Samsudin menuturkan, keputusan itu didasarkan pada Surat Edaran Ditjen Bimas Islam No 2/2024 tentang Bimbingan Perkawinan Bagi Calon Pengantin yang ditetapkan pada 8 Januari 2024.

Dengan aturan tersebut, secara efektif mulai akhir Juli 2024 setiap calon pengantin diwajibkan mengikuti pembekalan pranikah sebagai salah satu syarat menikah.

“Pentingnya mengikuti pembekalan pranikah ini bertujuan untuk memberikan bekal pengetahuan, pemahaman kepada para remaja yang nantinya melangsungkan pernikahan sehingga terwujudnya keluarga sakinah, mawaddah, warohmah,” tuturnya Selasa 9 Juli 2024.

Ia pun menjelaskan, terdapat tiga model pembekalan pranikah yang dapat diikuti calon pengantin, yakni bimbingan tatap muka yang berlangsung selama dua hari di kantor urusan agama (KUA) kecamatan.

Lalu, adapula bimbingan pranikah secara mandiri yang dilaksanakan selama empat jam. Tak hanya itu, calon pengantin juga dapat memilih bimbingan pranikah secara virtual menggunakan zoom dan grup WhatsApp.

"Jadi dalam satu grup dibatasi 80 orang atau 40 pasangan calon pengantin yang akan berlangsung dalam satu sesi selama lima hari atau dua hari,” jelas Samsudin.

Adapun materi yang disampaikan dalam pembinaan pranikah mengenai informasi persiapan baik fisik dan mental, sebelum masuk jenjang pernikahan.

Selain itu, pembinaan pranikah juga terdapat sesi kesehatan reproduksi dari Dinas Kesehatan (Dinkes) yang dilakukan di puskesmas terdekat.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Tangerang Tihar Sopian mengimbau kepada masyarakat calon pengantin di Kota Tangerang untuk mengikuti pembekalan pranikah.

Hal ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada calon pengantin mengenai permasalahan yang akan dihadapi setelah menikah.

“Dalam pembekalan pranikah juga terdapat pengetahuan tentang perencanaan keluarga. Pasalnya, dalam membentuk keluarga yang berkualitas harus dimulai dengan perencanaan yang baik," ucap Tihar.

Diketahui, untuk dapat mengikuti pembekalan pranikah dilakukan setelah melakukan pendaftaran dan melengkapi berkas administrasi yang dibutuhkan ke KUA.

Setelah itu, petugas KUA akan memberikan penjadwalan pembekalan pranikah kepada pasangan calon pengantin.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

WISATA
Festival Peh Cun Kota Tangerang 2025 Segera Digelar, Catat Jadwal dan Rangkaian Acaranya

Festival Peh Cun Kota Tangerang 2025 Segera Digelar, Catat Jadwal dan Rangkaian Acaranya

Rabu, 7 Mei 2025 | 19:39

Perkumpulan Boen Tek Bio kembali menghadirkan festival tahunan yang menjadi salah satu ciri khas Kota Tangerang yaitu Festival Peh Cun.

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

HIBURAN
Makin Ngeri, Final Destination Bloodlines Tayang di Bioskop Indonesia Tanpa Sensor

Makin Ngeri, Final Destination Bloodlines Tayang di Bioskop Indonesia Tanpa Sensor

Sabtu, 10 Mei 2025 | 17:24

Warner Bros. Indonesia memastikan film horor Final Destination: Bloodlines akan tayang di bioskop Tanah Air tanpa pemotongan, pembesaran gambar, atau efek blur.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill