Connect With Us

Kesaksian Satpam soal KDRT Suami terhadap Istri di Cipondoh Kota Tangerang

Yanto | Selasa, 20 Agustus 2024 | 11:31

Rumah tempat terjadi aksi KDRT suami terhadap istrinya di Cipondoh, Kota Tangerang, Senin 19 Agustus 2024, malam. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Aksi kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan suami terhadap istrinya di Jalan Palem 1, Blok E-726, Kelurahan Cipondoh Indah, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, diketahui satpam setempat.

Agus, satpam komplek tersebut mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada Minggu 18 Agustus 2024, sekitar pukul 02.00 WIB.

Ketika itu ia tengah berjaga, tiba-iba mendengar suara korban berinisial R, 30, berteriak kencang dan meminta tolong.

"Korban teriak keceng banget jam 2 pagi. Saya dengerin posisi lagi duduk terus ko tambah kenceng. Ternyata korban lari keluar dan meminta tolong warga sekitar," katanya, Selasa 20 Agustus 2024.

Lalu, Agus mendatangi korban. Sedangkan pelaku bernama Malvin Arnaldo, 48, dengan buru-buru pulang ke dalam rumah. Namun istrinya masih di luar dengan kondisi fisik memar usai menerima KDRT dari pelaku.

"Awalnya saya datangin korban dan saya ingin menegur suaminya, karena mengganggu kenyamanan warga setempat. Namun pelaku dengan cepat pulang ke rumah setelah melakukan pemukulan itu," jelasnya.

Ketika korban dan pelaku masuk kedalam rumah, ternyata perlakuan KDRT tersebut masih terus berlanjut. 

"Karena kasus tersebut urusan keluarga saya tidak berani masuk ke dalam rumah," ujarnya.

Usai mengetahui kejadian tersebut, Agus langsung melaporkan kasus itu kepada ketua RT agar ditindaklanjuti.

BANTEN
Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:41

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mencatat sepanjang tahun 2025 (Januari–Desember), realisasi investasi berhasil menembus angka Rp130,2 triliun.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill