Connect With Us

Keterlibatan Mahasiswa dan Pemilih Muda di Pilkada 2024 Jadi Penentu Arah Pembangunan Daerah

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 28 Agustus 2024 | 10:33

KPU Kota Tangerang menggelar sosialisasi Pilkada Serentak 2024 bersama HMI MPO Kota Tangerang di Graha Haji Asrama Haji Cipondoh, Senin, 26 Agustus 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- KPU Kota Tangerang aktif menyelenggarakan sosialisasi jelang Pilkada Serentak 2024 dengan tujuan meningkatkan partisipasi pemilih, terutama di kalangan pemuda dan mahasiswa. 

Acara sosialisasi baru-baru ini telah dilaksanakan di Graha Asrama Haji Cipondoh, Senin, 26 Agustus 2024, bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamat Organisasi (HMI MPO) Kota Tangerang. 

Dua Komisioner KPU Kota Tangerang, Yudhistira Prasasta dan Mora Sonang Marpaung, bertindak untuk memimpin langsung jalannya kegiatan ini. 

"Kami berharap melalui sosialisasi ini, masyarakat semakin memahami pentingnya peran mereka dalam memilih pemimpin daerah yang berintegritas dan mampu membawa perubahan positif," ujar Yudhistira dalam sambutannya.

Mora Sonang Marpaung menambahkan, KPU telah mempersiapkan berbagai program untuk memastikan setiap warga yang memenuhi syarat dapat menggunakan hak pilihnya dengan mudah. 

"Kami ingin memastikan bahwa seluruh lapisan masyarakat, termasuk kelompok marjinal dan pemilih pemula, memiliki akses dan pemahaman yang jelas tentang proses pemilihan," katanya.

Sementara, Ketua HMI MPO Kota Tangerang mengatakan, HMI MPO berkomitmen dalam mendukung demokrasi yang sehat dan partisipatif. Sebab, menurutnya keterlibatan aktif mahasiswa dan pemuda adalah fondasi untuk masa depan yang lebih baik.

Acara sosialisasi ini juga melibatkan sesi diskusi interaktif, di mana peserta dan narasumber membahas berbagai aspek penting, seperti mekanisme pemilihan, pentingnya validasi data pemilih, dan pencegahan penyebaran hoaks.

Selain itu, pada kesempatan yang berbeda, KPU Kota Tangerang juga menggelar sosialisasi bersama Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Kota Tangerang di Asy-Syukriyyah Islamic School, pada Minggu, 25 Agustus 2024. 

Dalam acara ini, Yudhistira Prasasta kembali menekankan pentingnya peran pemuda dalam Pilkada Serentak pada November 2024 mendatang. Hal itu pun disambut oleh KAMMI Kota Tangerang yang juga menegaskan peran strategis pemilih muda dalam menentukan masa depan daerah.

"Pemilihan kepala daerah bukan hanya ajang memilih pemimpin, tetapi juga menentukan arah pembangunan daerah kita ke depan. Kami mengajak seluruh warga, terutama pemilih muda, untuk berpartisipasi aktif," ujar Yudhistira.

Sementara itu, pada Rabu, 21 Agustus 2024, KPU Kota Tangerang bekerja sama dengan Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) mengadakan sosialisasi di Aula Kantor Kelurahan Sukarasa. 

Komisioner KPU Kota Tangerang Yudhistira Prasasta kembali bertugas untuk memberikan pemahaman terkait pentingnya pemilih yang cerdas dan bertanggung jawab dalam menentukan arah pembangunan daerah.

"Kami dari KPU Kota Tangerang terus berkomitmen untuk memastikan setiap warga mendapatkan informasi yang jelas dan tepat mengenai Pilkada," katanya.

Dengan berbagai sosialisasi yang telah dan akan dilaksanakan, KPU Kota Tangerang berharap dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam Pilkada Serentak 2024, sehingga proses demokrasi di Kota Tangerang dapat berjalan dengan lancar dan sukses.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

BANTEN
Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Senin, 17 November 2025 | 05:53

Kegiatan Operasi Zebra 2025 akan berlangsung mulai 17 hingga 30 November di Kota Tangerang dan wilayah sekitarnya. Operasi ini digelar dalam rangka mempersiapkan pengamanan jelang libur Natal dan Tahun Baru

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill