Connect With Us

Kontes Bonsai di Puspemkot Tangerang, Tampilkan 198 Hasil Karya Bonsai

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 17 Februari 2025 | 19:13

Kontes bonsai di Puspemkot Tangerang, Senin 17 Februari 2025. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Rumah Bonsai Indonesia (RUBI) menggelar Gebyar Bonsai Tangerang di Plaza Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Senin 17 Februari 2025.

Tak hanya pameran, pada Gebyar Bonsai ini juga dilakukan perlombaan dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-32 Kota Tangerang. Kelas yang diikuti adalah silver dan konsep.

Juri Gebyar Bonsai Tangerang Rully Pangalila mengatakan, bonsai yang ada pada Gebyar Bonsai Tangerang sudah cukup baik, secara konsep maupun kualitas pohon.

Dalam kesempatan ini, ada sebanyak 198 bonsai yang mengikuti perlombaan. Mulai dari bonsai mini hingga bonsai ukuran besar.

"Untuk penilaian adalah total performance, mulai dari pot, hingga penempatan pohon. Jadi total kesatuan tidak dipisah-pisah. Secara keseluruhan, sudah cukup baik," ungkapnya.

Rully juga mengatakan bahwa seni bonsai dapat dipelajari oleh siapa saja bahkan pemula sekalipun. Menurutnya, seseorang perlu komitmen yang besar untuk mempelajari bonsai.

"Ketekunan dan kesabaran adalah modal yang paling besar dalam merawat bonsai. Sebab, hasil akhirnya berbeda-beda mulai dari lima tahun atau bahkan belasan tahun," katanya.

Diharapkan, di momen HUT Ke-32 Kota Tangerang komunitas bonsai dapat menjaga kekompakan dan kolaborasi satu sama lain.

"Mudah-mudahan, semua pegiat dan pehobi bonsai di Kota Tangerang dapat semakin kompak untuk memajukan seni bonsai," tutupnya.

BANTEN
Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Selasa, 27 Januari 2026 | 07:45

Direktur media daring Ekbisbanten.com, Ismatullah, memenuhi undangan klarifikasi di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Banten pada Senin, 26 Januari 2026.

PROPERTI
Maggiore Signature West Jadi Area Komersial Terakhir di Kawasan Maggiore Gading Serpong

Maggiore Signature West Jadi Area Komersial Terakhir di Kawasan Maggiore Gading Serpong

Rabu, 28 Januari 2026 | 20:57

Paramount Gading Serpong menghadirkan Maggiore Signature West sebagai area komersial premium terbaru di kawasan Maggiore @ Paramount Gading Serpong pada awal 2026.

KAB. TANGERANG
890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

Rabu, 28 Januari 2026 | 21:15

Sebanyak 890 rumah di Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, masih terendam banjir yang diakibatkan luapan Sungai Cimanceuri dan Cipasilian hingga saat ini, Rabu 28 Januari 2026.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill