Connect With Us

Puluhan Preman Kerap Minta Uang Parkir Paksa di Minimarket Tangerang Diciduk

Yanto | Senin, 12 Mei 2025 | 19:50

Sejumlah preman dan juru parkir liar yang kerap meminta uang paksa kepada masyarakat diamankan apara Polres Metro Tangerang Kota, Minggu 11 Mei 2025, malam. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Puluhan orang diduga preman dan juru parkir (jukir) liar diamankan aparat Polres Metro Tangerang Kota dalam operasi pemberantasan premanisme lantaran kehadiran mereka dianggap meresahkan masyarakat.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho menyampaikan ada tiga titik lokasi para preman dan jukir tersebut diamankan.

"Kami telah berhasil mengamankan 40 orang yang diduga terlibat dalam aksi premanisme di wilayah kota Tangerang yakni Pasar Lama, Lapangan Ahmad Yani dan Taman Elektrik Pemkot Tangerang," ucapnya, Senin 12 Mei 2025.

Zain menambahkan, banyak masyarakat yang terganggu karena aksi mereka yang kerap meminta uang parkir dengan memaksa khususnya di tempat wisata keluarga.

Meski belum ada Laporan resmi masyarakat ke Polres Metro Tangerang Kota, kasus ini menjadi atensi serius karena menyangkut kondusifitas wilayah.

"Masyarakat merasa terganggu dengan adanya beberapa tukang parkir liar terutama di mini market seperti Alfamart, Indomaret, kemudian di jalan raya. Berdasarkan pengaduan masyarakat, mereka meminta dengan cara memaksa," ungkap Zain.

Zain mengimbau agar masyarakat yang menjadi korban ataupun mengetahui secara pasti adanya tindakan pemaksaan meminta uang dari juru parkir, diharap segera melaporkan kepada kantor polisi terdekat atau melalui call center polisi.

"Kepada masyarakat kami himbau agar melaporkan kepada kami di call center 110 atau Lapor Polsek terdekat," imbuhnya.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

NASIONAL
Terbatas 7-20 Januari 2026, PLN Gelar Promo Tambah Daya Diskon 50 Persen 

Terbatas 7-20 Januari 2026, PLN Gelar Promo Tambah Daya Diskon 50 Persen 

Sabtu, 10 Januari 2026 | 09:27

PT PLN (Persero) kembali meluncurkan program promo bagi pelanggan pada awal 2026 melalui tajuk Tahun Baru Energi Baru.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill