Connect With Us

Pancaroba, Prakiraan Cuaca Kota Tangerang 25-31 Agustus 2025

Fahrul Dwi Putra | Senin, 25 Agustus 2025 | 14:56

Ilustrasi Musim Pancaroba. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang mengingatkan masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi hujan dan fluktuasi suhu udara selama sepekan ke depan. 

Berdasarkan prakiraan cuaca, kondisi di wilayah ini diperkirakan bervariasi mulai dari hujan sedang hingga cerah berawan menjelang akhir pekan.

Plt Kepala Pelaksana BPBD Kota Tangerang, Mahdiar menjelaskan, pada awal pekan khususnya Senin, 25 Agustus 2025, wilayah Tangerang diperkirakan diguyur hujan sedang dengan suhu 24–32 °C serta kelembapan 64–93 persen.

“Masyarakat diimbau untuk tetap membawa perlengkapan hujan dan berhati-hati terhadap potensi genangan atau jalan licin,” imbau Mahdiar.

Ia menambahkan, perubahan suhu dan kelembapan berpotensi memengaruhi kesehatan masyarakat. 

Oleh karena itu, warga diminta menjaga kondisi tubuh, tetap terhidrasi, serta menghindari aktivitas berlebihan saat cuaca panas.

Berikut prakiraan cuaca Kota Tangerang sepekan ke depan, 25 hingga 31 Agustus 2025.

  • Senin 25 Agustus – Hujan sedang, suhu 24–32 °C, kelembapan 64–93%
  • Selasa 26 Agustus – Berawan, suhu 24–32 °C, kelembapan 56–98%
  • Rabu 27 Agustus– Berawan, suhu 23–34 °C, kelembapan 36–90%
  • Kamis 28 Agustus– Berawan, suhu 24–34 °C, kelembapan 45–86%
  • Jumat 29 Agustus – Berawan, suhu 25–34 °C, kelembapan 46–90%
  • Sabtu 30 Agustus– Cerah, suhu 25–33 °C, kelembapan 53–92%
  • Minggu 31 Agustus– Cerah berawan, suhu 24–32 °C, kelembapan 63–95%
TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill