Connect With Us

WH Cuti 5 Oktober, Arief Pimpin Kota Tangerang

| Selasa, 20 September 2011 | 15:30

Wahidin Halim, Wali Kota Tangerang. (tangerangnews / dens)

 
TANGERANG-Wali Kota Tangerang Wahidin Halim yang kini sedang mencalonkan diri menjadi salah satu calon gubernur Banten akan mulai cuti per 5 Oktober mendatang. Cuti yang diambil Wahidin pun tergolong singkat, yakni hanya selama kampanye pemilihan gubernur (Pilgub) Banten digelar.
 
“Pak Wahidin sudah mengajukan cuti. Beliau cuti selama dua minggu dan hanya selama kampanye,” jelas Harry Mulya Zein, Sekretaris Daerah Kota Tangerang.
 
Selama yang bersangkutan cuti, jelas Harry, tangku kepemimimpinan di Kota Tangerang akan diambil alih oleh Wakil Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah. “Selama beliau cuti, secara otomatis yang akan menggantikan tugas kewalikotaan adalah wakilnya. Tapi, itu tidak akan mengganggu stabilitas dalam pemerintahan kita,” tegasnya.
 
Sebagaimana dikatahui, KPU Provinsi Banten telah mengeluarkan peraturan KPU Provinsi Banten Nomor 032/Kpts/KPU-Prov-015/TAHUN 2011 tetang Tahapan, Program dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Gubernur dan Wakil Gubernur Banten. Yang mana dalam aturan tersebut, kampanye akan dimulai per tanggal 5 Oktober 2011 mendatang. “Selama cuti, Pak Wahidin lepas dari tanggungan negara,” singkat Harry.(SN/DRA)

OPINI
Menggugat "Gampang" di Tangerang Antara Kewajiban dan Ilusi Prestasi

Menggugat "Gampang" di Tangerang Antara Kewajiban dan Ilusi Prestasi

Jumat, 4 Juli 2025 | 19:32

Pemerintah Kota Tangerang secara gencar menggaungkan trilogi programnya: Gampang Sembako, Gampang Kerja, dan Gampang Sekolah. Narasi "kemudahan" ini, pada pandangan pertama, mungkin tampak sebagai cerminan kepedulian dan inovasi pemerintah daerah

PROPERTI
Verona Junction dan Sorrento Grande Diserahterimakan, Perkuat Magnet Bisnis Gading Serpong

Verona Junction dan Sorrento Grande Diserahterimakan, Perkuat Magnet Bisnis Gading Serpong

Senin, 7 Juli 2025 | 11:29

Paramount Land melakukan serah terima unit komersial Verona Junction dan Sorrento Grande West kepada konsumen. Kedua produk komersial ini menjadi bagian dari kawasan strategis yang dijuluki sebagai The Most Vibrant Commercial di Gading Serpong.

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill