TANGERANG-Sebanyak 153 Tenaga Kerja Kontrak (TKK) kategori I Pemerintah Kota Tangerang menerima Surat keputusan (SK) pengangkatan menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Ke 153 CPNS ini diantaranya untuk formasi guru sebanyak 41 orang, tenaga penyuluh perikanan satu
orang, serta tenaga teknis sebanyak 104 orang.
Dalam sambutannya, Wali Kota Tangerang Wahidin Halim menghimbau kepada para CPNS ini untuk selalu berkomitmen menjalankan tugas dan kewajiban sesuai koridor aturan yang berlaku.
“Taati peraturan dan selalu berikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” paparnya, Selasa (26/3).
Wahidin juga mengatakan, meskipun masih CPNS harus dapat menunjukkan performa kerja yang baik pula seperti layaknya PNS.
“Jabatan apapun yang diberikan harus selalu disyukuri. Kedepankan disiplin dan berikan
manfaat bagi masyarakat,” tegasnya.
Para CPNS juga harus harus mampu berkontribusi aktif dengan senantiasa memberikan ide-ide inovatif di setiap program pembangunan yang
dilaksanakan. Selain itu, selalu mengedepankan kepentingan masyarakat diatas kepentingan pribadi atau golongan.
“Terus berkarya untuk Kota Tangerang yang lebih maju lagi,” pungkas Wahidin.(RAZ)