Connect With Us

Pengamat Sebut Airlangga Tetap Berpeluang Menangi Pilpres 2024 Meski Ada Prabowo dan Puan

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 4 September 2022 | 23:51

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto saat memimpin Rapat Koordinasi Terbatas (Rakortas) pengendalian inflasi membahas harga pangan, Kamis 1 September 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pengamat politik dari Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar, Andi Ali Armunanto menilai Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto masih memiliki peluang untuk memenangi Pilpres 2024.

Menurutnya, meskipun nama Ketua DPP PDIP Puan Maharani maupun Ketum Gerindra Prabowo Subianto muncul sebagai kandidat capres, peluang Airlangga disebut masih besar.

"Walaupun ada Puan Maharani, Prabowo Subianto, peluang Airlangga sangat besar menang Pilpres 2024," ujarnya, Minggu 4 September 2022.

Diketahui, Puan dan Prabowo bertemu di Hambalang, Jawa Barat, hari ini. Pertemuan ini menjadi safari politik kedua Puan setelah sebelumnya menemui Ketum Nasdem Surya Paloh. 

Andi menuturkan, baik Puan, Prabowo, dan Airlangga sudah memiliki tiket menuju Pilpres 2024. Airlangga sudah mengantongi kekuatan politik melalui Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), yang dibangun bersama PAN dan PPP.

KIB juga sudah memenuhi syarat ambang batas pencalonan presiden dan wakil presiden 2024.

Selain KIB, Airlangga juga dinilai memiliki modal besar memenangi pilpres karena kinerjanya sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.

"Kalau ada survei yang unggulkan Airlangga Hartarto sebagai capres 2024, karena adanya dukungan politik dari KIB dan sebagai Menko Perekonomian,” tegas Andi.

Andi menyarankan Airlangga membangun branding politik agar semakin kuat sebagai capres 2024. Selain itu, Airlangga juga harus membuktikan kinerja politiknya agar masyarakat paham sosok Ketua Umum Golkar tersebut.

"Pak Airlangga harus bangun branding politik untuk mendapat dukungan penuh masyarakat di Pilpres 2024," jelasnya.

Sementara, pengamat politik yang juga dosen Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran (Unpad) Kunto Adi Wibowo juga menilai Airlangga sudah memiliki peluang memenangai Pilpres 2024.

Menurutnya, Airlangga sudah memiliki modal kendaraan politik melalui Partai Golkar dan KIB. "Modal politik Pak Airlangga sudah ada, itu udah cukup untuk maju sebagai capres 2024," ujarnya.

Ia menyarankan Airlangga perlu lebih menunjukkan kepada masyarakat sebagai sosok calon pengganti Jokowi di Pilpres 2024.

"Airlangga perlu menunjukkan kepada masyarakat sebagai sosok calon pengganti Jokowi,” tegas Kunto Adi.

WISATA
Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Selasa, 25 Februari 2025 | 10:06

Menyambut bulan suci Ramadan, Aryaduta Lippo Village menghadirkan promo spesial bertajuk Blissful Ramadan untuk menikmati pengalaman menginap yang nyaman dengan berbagai fasilitas istimewa.

TEKNO
Rekomendasi Custom Software Development Company di Indonesia

Rekomendasi Custom Software Development Company di Indonesia

Rabu, 19 Maret 2025 | 22:47

Cari perusahaan pengembang software kustom terbaik di Indonesia? Temukan rekomendasi terpercaya untuk solusi software yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Mapel yang Diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik Pengganti UN

Ini Mapel yang Diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik Pengganti UN

Jumat, 7 Maret 2025 | 12:16

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) telah menetapkan daftar mata pelajaran yang akan diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik (TKA), yang menjadi pengganti Ujian Nasional (UN) bagi peserta didik sekolah.

OPINI
Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Selasa, 18 Maret 2025 | 18:05

Lagi dan lagi pelecehan seksual terhadap anak terus saja terjadi. Berulangnya peristiwa ini menunjukkan bahwa masalah ini bukan sekadar kesalahan pada oknum, melainkan memang ada yang salah dari pengurusan negara ini.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill