Connect With Us

Lebaran 2024 Selesai, PLN Akhiri Masa Siaga Kelistrikan Nasional

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 21 April 2024 | 14:36

PLN menggelar apel siaga kelistrikan saat menyambut Ramadan dan Idulfitri 1445 Hijriah. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- PT PLN (Persero) mengakhiri masa siaga Ramadan dan Idul Fitri 1445 Hijriah, yang dimulai dari 3 April hingga 19 April 2024. 

Selama masa tersebut, Beban Puncak nasional mencapai 42.948 megawatt (MW) dengan Daya Mampu Pasok sebesar 52.916 MW.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menyatakan, keandalan listrik selama momen Ramadan dan Idul Fitri 1445 Hijriah tidak terlepas dari langkah-langkah mitigasi dan kesiagaan personel PLN Group di seluruh rantai pasok, mulai dari pembangkit, transmisi, hingga distribusi.

"Kami bersyukur momen Ramadan dan Idul Fitri pada tahun ini dapat dilalui dengan lancar tanpa ada kendala khususnya dari sektor kelistrikan," ujar Darmawan, Minggu, 21 April 2024.

Darmawan menekankan komitmen PLN untuk terus menjaga keandalan pasokan listrik di masa mendatang.

Pada masa siaga kelistrikan nasional Ramadan dan Idul Fitri 1445 H, lebih dari 81 ribu personel PLN ditempatkan di 2.766 posko di seluruh titik vital kelistrikan dan pusat kegiatan publik di seluruh Indonesia.

Para personel juga dilengkapi dengan 1.731 unit genset, 735 unit Uninteruptible Power Supply (UPS), 1.206 Unit Gardu Bergerak (UGB), 188 Unit Kabel Bergerak (UKB)/Unit Kabel dan Kubikel Bergerak (UKKB), 19 unit Trafo Mobile, 33 unit Emergency Restoration System (ERS), 395 unit crane, 3.756 unit mobil operasional dan 3.318 sepeda motor operasional.

Selain itu, PLN juga memanfaatkan digitalisasi pelayanan pelanggan melalui aplikasi PLN Mobile, di mana pelanggan dapat melaporkan gangguan atau kebutuhan terkait layanan ketenagalistrikan secara langsung, dan petugas PLN akan menindaklanjutinya dengan cepat.

TANGSEL
Buang Sampah Sembarangan, 48 Warga Tangsel Dihukum Sapu Jalan

Buang Sampah Sembarangan, 48 Warga Tangsel Dihukum Sapu Jalan

Minggu, 18 Januari 2026 | 20:15

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terus memperketat pengawasan terhadap pelaku pembuangan sampah sembarangan.

KAB. TANGERANG
Tagih Uang Jual Rumah, Anak Angkat Habisi Ibu dengan Balok dan Hebel di Sepatan Tangerang

Tagih Uang Jual Rumah, Anak Angkat Habisi Ibu dengan Balok dan Hebel di Sepatan Tangerang

Minggu, 18 Januari 2026 | 23:42

Tragedi memilukan mengguncang warga Gang Mushala, Kampung Kelor, Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill