Connect With Us

Simak Cara Daftar Medical Check Up Gratis Khusus Bagi yang Berulang Tahun  

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 5 Februari 2025 | 13:16

Pemudik menjalin pemeriksaan kesehatan gratis di Pos Kesehatan Dinkes Kota Tangerang, Rabu 19 April 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah melalui Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor HK.01.07/MENKES/2023 menghadirkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat yang sedang berulang tahun mulai Februari 2025. 

Program ini memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk mendapatkan medical check-up (MCU) tanpa biaya di fasilitas kesehatan yang telah ditunjuk. Jika berulang tahun bulan ini, simak cara daftar dan prosedurnya berikut ini.  

Syarat dan Cara Daftar  

Untuk mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis ini, masyarakat perlu memenuhi beberapa syarat dan mengikuti langkah-langkah berikut.  

  1. Pastikan berulang tahun di bulan berjalan, karena program ini hanya berlaku bagi mereka yang sedang merayakan hari lahirnya. 
  2. Lakukan pendaftaran melalui aplikasi SATUSEHAT Mobile yang tersedia di Play Store atau App Store.
  3. Setelah mendaftar, akan muncul notifikasi untuk melakukan pemeriksaan kesehatan di fasilitas kesehatan tingkat pertama atau FKTP. 
  4. Jika tidak mendapatkan notifikasi, masyarakat bisa langsung datang ke FKTP dengan membawa dokumen berupa kartu tanda penduduk dan kartu BPJS Kesehatan bagi peserta JKN-KIS. 
  5. Sebelum pemeriksaan dilakukan, peserta akan diminta mengisi kuisioner skrining kesehatan melalui aplikasi atau scan QR code yang tersedia di FKTP.  

Jenis Pemeriksaan yang Didapatkan  

Layanan medical check-up gratis ini mencakup berbagai pemeriksaan kesehatan yang disesuaikan dengan kelompok usia.  

Untuk kelompok dewasa, pemeriksaan meliputi skrining kesehatan jantung, tekanan darah, diabetes, paru-paru, kanker serviks bagi perempuan, serta pemeriksaan fungsi indra seperti mata dan telinga.  

Untuk lansia, pemeriksaan mencakup kesehatan jantung, tekanan darah, kesehatan mental, fungsi hati, serta deteksi dini penyakit kronis lainnya.  

Untuk bayi baru lahir, layanan pemeriksaan meliputi skrining kelainan hormon, pertumbuhan, serta kesehatan jantung bawaan.  

Pemeriksaan kesehatan gratis ini dapat dilakukan dalam waktu maksimal 24 jam setelah tanggal ulang tahun. Jika hari ulang tahun jatuh pada hari libur atau akhir pekan, pemeriksaan bisa dilakukan pada hari kerja berikutnya.  

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

KAB. TANGERANG
Warga Kresek Tangerang Kembali Dilanda Banjir, 185 Rumah Terendam

Warga Kresek Tangerang Kembali Dilanda Banjir, 185 Rumah Terendam

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:04

Banjir kembali merendam ratusan rumah warga di Desa Pasir Ampo, Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang, Sabtu 17 Januari 2026.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill