Connect With Us

Perempuan Banten Diajak Ubah Gaya Hidup Lewat Kompor Induksi

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 20 Juli 2025 | 18:49

Srikandi PLN Unit Induk Distribusi (UID) Banten menggelar acara Electrifying Lifestyle Vaganza yang digelar bersama Tim Penggerak PKK, Dharma Wanita Persatuan (DWP), serta organisasi kewanitaan se-Provinsi Banten (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Perubahan sederhana di lingkup dapur bisa jadi kontribusi besar dalam mengurangi emisi. Inilah pesan utama yang ingin disampaikan Srikandi PLN Unit Induk Distribusi (UID) Banten dalam acara Electrifying Lifestyle Vaganza yang digelar bersama Tim Penggerak PKK, Dharma Wanita Persatuan (DWP), serta organisasi kewanitaan se-Provinsi Banten.

Melalui lomba memasak berbahan dasar jagung yang digelar di Banten, para ibu dari berbagai instansi diperkenalkan pada penggunaan kompor induksi sebagai alternatif bersih, hemat, dan aman dibandingkan kompor konvensional berbahan bakar gas.

Ketua TP PKK Provinsi Banten Tinawati Andra Soni mengaku pengalamannya memasak menggunakan kompor induksi terasa lebih cepat dan dapur pun tetap bersih.

“Saya merasakan sendiri, masak dengan kompor induksi jadi lebih cepat, lebih aman, dan efisien. Dapur tetap bersih dan nyaman. Ini pilihan cerdas untuk ibu-ibu dan keluarga di Banten. Energi bersih, hemat, dan ramah lingkungan,” ujarnya.

Ketua Srikandi PLN UID Banten Anis Lathifa Widya menambahkan, perubahan gaya hidup harus dimulai dari rumah, dan perempuan punya peran penting dalam mendorong transisi menuju energi bersih.

“Kami percaya perempuan adalah agen perubahan. Dari dapur, kita bisa mulai membiasakan energi bersih dan gaya hidup hemat. Melalui kegiatan ini, kami ingin menginspirasi lebih banyak ibu di Banten untuk ikut beralih ke electrifying lifestyle, bukan hanya demi kenyamanan, tapi juga untuk masa depan yang lebih sehat dan lestari,” katanya.

Tak hanya memasak, acara ini juga membawa pesan penting soal ketahanan pangan dan upaya pencegahan stunting, sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan. Keterlibatan para ibu dalam kompetisi ini pun menjadi bentuk nyata dukungan terhadap misi Net Zero Emission tahun 2060.

Gubernur Banten Andra Soni mengapresiasi, inisiatif PLN yang dinilai sejalan dengan upaya pemerintah dalam memperluas pemanfaatan energi ramah lingkungan di masyarakat.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

PROPERTI
Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Jumat, 7 November 2025 | 13:56

Paramount Land kembali menawarkan penjualan terbatas untuk dua produk komersial andalannya di kawasan Paramount Gading Serpong.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

BISNIS
382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

Jumat, 7 November 2025 | 22:40

Sebuah momen haru mewarnai keberangkatan 382 peserta menuju Tanah Suci melalui Program Umrah Satu Pesawat yang diselenggarakan oleh BTPN Syariah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill