Connect With Us

Persita Vs Persikabo: Banjir Gol, Cedera, dan Bersitegang

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 20 Agustus 2022 | 01:22

Pemain Persita Tangerang, Ramiro Fergonzi saat berupaya melewati pemain Persikabo di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat, 19 Agustus 2022 malam. (Media Persita / @TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Pertandingan Persita Tangerang melawan Persikabo 1973 dalam lanjutan laga pekan kelima kompetisi Liga 1 2022/2023 berlangsung sengit dan banjir gol.

Laga yang digelar di Stadion Indomilk Arena, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang pada Jumat, 19 Agustus 2022 malam, tersebut dimenangkan Persita dengan skor 5-3.

Pelatih Persita Tangerang Alfredo Vera mengatakan, pertandingan banjir gol ini memang tidak direncanakan. Kedua tim, katanya, bermain secara terbuka.

"Mungkin hari ini permainan terbuka, mereka main terbuka dan ada banyak gol," ujarnya dalam post match press conference.

Pertandingan sengit dan hujan gol tersebut mengakibatkan pemain Persita, Wildan Ramdhani, mengalami cedera. Pada menit ke-32, pemain yang menyumbang satu gol ini diganti Paulo Oktavianus Sitanggang.

"Wildan tadi engkel, karena itu dia harus keluar. Dia baik saja, tapi kita harus evaluasi. Besok dokter akan tahu kondisinya," jelas Vera.

Dalam laga tersebut juga sempat diwarnai insiden bersitegang antar pemain. Insiden ini terjadi pada akhir pertandingan. Tidak diketahui secara pasti penyebab insiden tersebut. Meskipun demikian, laga selesai dengan lancar dan tanpa kendala yang berarti.

"Dengan yang terjadi (insiden akhir laga) tadi saya tidak tahu," ungkap Vera.

KOTA TANGERANG
Berhasil Kelola Transportasi Umum di Tangerang, Arief Dinilai Cocok Pimpin Banten

Berhasil Kelola Transportasi Umum di Tangerang, Arief Dinilai Cocok Pimpin Banten

Sabtu, 27 April 2024 | 22:08

Sosok mantan Wali Kota Tangerang dua periode Arief R Wismansya semakin mendapat dukungan positif menjadi Calon Gubernur Banten.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill