Connect With Us

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Selebrasi Timnas Indonesia dalam laga Indonesia vs Korea Selatan Piala Asia U-23 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

Timnas Indonesia mengalahkan Korea Selatan lewat adu penalti setelah pertandingan berakhir imbang 2-2 pada waktu normal dan perpanjangan waktu. 

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengatakan, hasil ini makin mendekatkan Indonesia untuk bisa kembali lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Bagaimana tidak, terakhir kali Indonesia berlaga di Olimpiade ialah pada Olimpiade 1956 di Melbourne, Australia.

"Kini Timnas bisa melangkah ke semifinal, sangat logis jika target berikutnya final," ujarnya.

Meskipun Indonesia sempat terkejut dengan gol awal Korea Selatan, Garuda Muda berhasil bangkit dan mencetak gol pertama melalui Rafael Struick pada menit ke-15. 

Tak hanya itu, Struick juga mencetak gol kedua di menit ke-45+3. Korea Selatan akhirnya mampu menyamakan kedudukan di babak kedua setelah bermain dengan sepuluh pemain, sehingga terjadi drama adu penalti.

KAB. TANGERANG
Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Minggu, 25 Januari 2026 | 16:04

Tampak peti jenazah yang berisi jasad Captain Andy itu ditutupi dengan bendera merah-putih. Suasana semakin haru ketika para pelayat menyaksikan jenazah diturunkan dari mobil jenazah ke dalam rumah.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

BANTEN
PLN Ingatkan Risiko Bahaya Listrik di Tengah Ancaman Cuaca Ekstrem hingga Akhir Januari

PLN Ingatkan Risiko Bahaya Listrik di Tengah Ancaman Cuaca Ekstrem hingga Akhir Januari

Minggu, 25 Januari 2026 | 12:50

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi di sejumlah wilayah Indonesia hingga akhir Januari 2026.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill