Connect With Us

Renovasi Stadion Indomilk Arena Ditargetkan Selesai Dalam 180 Hari

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 5 Juni 2024 | 10:30

Renovasi Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang telah mulai direnovasi sejak Mei 2024, lalu.

Proyek renovasi kadang kandang dari klub Persita Tangerang ini ditargetkan rampung dalam kurun waktu 180 hari.

"Renovasi ini bertujuan untuk memberikan pengalaman yang lebih baik dan aman bagi setiap penonton yang datang ke Indomilk Arena," tulis Persita dalam lama resminya, Rabu, 5 Juni 2024.

Adapun renovasi Indomilk Arena menggunakan dana dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun 2024, yang dikerjakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Beberapa fasilitas menjadi fokus utama renovasi seperti perbaikan tribun penonton dengan menggunakan semua tribun akan memiliki single seat.

Selain itu, pergantian lampu stadion menjadi lampu LED dan juga pemakaian videotron untuk menggantikan papan skor yang lama, sistem drainase, hingga yang terpenting perbaikan rumput lapangan yang akan menggunakan varietas baru.

Sebagaimana diketahui, Indomilk Arena merupakan salah satu dari 18 stadion di Indonesia yang akan menjalani renovasi dalam proyek revitalisasi Kementerian PUPR. Hal ini dilakukan guna meningkatkan aspek keamanan dan kualitas infrastruktur olahraga di Tanah Air.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill