Connect With Us

Meski Diprotes, KPU Tangsel Berencana Umumkan DPT Tangsel Besok

Denny Bagus Irawan | Kamis, 1 Oktober 2015 | 22:15

Peluncuran Alat Peraga Pilkada Tangsel oleh KPU Tangsel @2015 (Tangerangnews / Erwin)


TANGERANG SELATAN-KPU Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah merampungkan pemutakhiran dan perbaikan data-data Daftar Pemilih Sementara (DPS). Rencananya, besok KPU Tangsel bakal mengumumkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada Tangerang Selatan usai rapat pleno tingkat kota.

"Setelah pleno tingkat kota, jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sudah bisa diumumkan," kata Ketua Pokja Daftar Pemilih KPU Tangsel, Mujahid, Kamis (1/10/2015).

Mujahid mengaku daftar pemilih sementara di tiap kecamatan sempat mengalami masalah. Namun, kata dia, data terbaru daftar pemilih hasil pemutakhiran di seluruh kecamatan yang sempat bermasalah itu sudah diperbaiki.

"Semua proses sudah kami lakukan. DPS di setiap kecamatan yang sempat bermasalah karena adanya pemilih ganda maupun yang belum memenuhi syarat juga sudah diperbaiki," ungkap Mujahid.

"Kalau memang berubah lagi, tetap akan kami tindaklanjuti," tambah dia.

Jumlah DPS yang tercatat pada awal September lalu sebanyak 939.674 pemilih. Beberapa pekan setelah penetapan, tim dua pasangan calon kepala daerah Tangerang Selatan, Ikhsan Modjo-Li Claudia Chandra dan Arsid-Elvier Ariadiannie Soedarto Poetri, mengajukan protes lantaran menilai ada ribuan suara ganda dan tidak memenuhi syarat di tujuh kecamatan yang ada di Tangerang Selatan. Rekomendasi peninjauan kembali DPS juga datang dari Panwaslu Tangsel.

BANTEN
Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Sabtu, 1 November 2025 | 13:36

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Komando Grup 1 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) di Serang, Banten.

KOTA TANGERANG
Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Jumat, 31 Oktober 2025 | 22:20

Hujan deras yang disertai angin kencang menerjang Kota Tangerang pada Jumat 31 Oktober 2025, sore. Badai yang berlangsung lebih dari satu jam ini mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dan genangan air tinggi, memicu kemacetan lalu lintas

BISNIS
Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Selasa, 28 Oktober 2025 | 13:03

Perusahaan pemilik merek minuman Teguk, PT Platinum Wahab Nusantara Tbk (TGUK), berencana memperluas lini usahanya ke bidang frozen meat dan food processing. Hal ini lantaran bisnis utamanya mengalami tekanan sepanjang 2024.

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill