Connect With Us

Airin Sebut Sudah Lakukan 3 Hal Ini untuk Pendidikan Tangsel

Yudi Adiyatna | Rabu, 2 Mei 2018 | 16:00

Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany saat ditemui di Kantor Wali Kota Tangsel, Rabu (2/5/2018). (@TangerangNews/2018 / Yudi Adiyatna)


TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany menyoroti tiga hal penting di Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang jatuh tiap tanggal 2 Mei ini.

Airin yang berbaju putih dan berjilbab ungu ketika ditemui di Kantor Wali Kota Tangsel di Jalan Raya Pamulang Dua, Serua, Ciputat ini mengatakan dirinya sebagai pemimpin di Tangsel senantiasa berupaya meningkatkan kualitas dan perbaikan pendidikan di wilayahnya.

"Pertama itu kita perhatikan sarana prasarananya. Bagaimana merevitalisasi sekolah SD dan SMP. Yang ke dua dengan peningkatan kurikulum muatan lokal dan juga kurikulum yang berbasis kebijakan nasional, seperti kurikulum 2013 dan seterusnya," terang Airin.

Hal ketiga yang diungkapkannya yakni peningkatan kualitas dari guru itu sendiri. Menurutnya, anak-anak didik itu bisa berhasil, kurikulumnya baik, kalau guru-gurunya memiliki integritas, bisa menjadi contoh buat anak-anak muridnya.

Terkait peningkatan kesejahteraan guru, tahun ini Pemkot Tangsel telah menaikkan gaji guru honorer yang signifikan, dari semula Rp1.000.0000 menjadi Rp2.450.000 untuk guru honorer S1 dan Rp2.550.000 untuk guru honorer S2.

"Dan yang enggak kalah pentingnya kesejahteraan guru sudah mesti yabkewajiban bagi kita. Karena dengan guru sejahtera diharapkan mereka akan fokus melakukan prosea pembelajaran dan pengajaran," paparnya.(RAZ/HRU)

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

TANGSEL
Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:39

Upaya mediasi yang dilakukan Polres Tangerang Selatan (Tangsel) dalam kasus dugaan ucapan tidak menyenangkan oleh seorang guru SD berakhir gagal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill