Connect With Us

Pria Ini Terekam CCTV Mencuri di Serpong, Ancam Korban Pakai Pisau

Yudi Adiyatna | Sabtu, 1 September 2018 | 21:48

Barang bukti produk kosmetik dan parfum yang di curi oleh pelaku berinisial Hasan, 38, berhasil diamankan pihak Kepolisian Tangsel. (TangerangNews.com/2018 / Yudi Adiyatna)

 

TANGERANGNEWS.com-Hasan, 38, diamankan ke Mapolsek Serpong. Pria asal kota Medan itu kedapatan mencuri di toko waralaba Alfamart di Jalan Raya Serpong, Pakulonan, Serpong Utara, Jumat (31/8/2018).

Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 17.00 WIB itu terekam kamera pengawas toko (CCTV).

Dikatakan Kapolsek Serpong Kompol Deddy Kurniawan, pelaku masuk ke dalam toko layaknya pembeli lainnya. Ia  masuk ke dalam toko, lalu memilah-milah produk. Namun, penjaga toko dianggapnya lengah, ia memasukkan empat produk kosmetik dan dua botol parfum ke dalam celananya.

Merasa perbuatannya tak diketahu, lanjut Deddy, pelaku kemudian bergegas ke kasir untuk membayar susu kemasan.

"Aksi pelaku diketahui karena terekam CCTV, lalu saat pelaku ke luar toko, dipanggil oleh penjaga toko," ujar Deddy, Sabtu (1/9/2018).

Pelaku pun kemudian diperiksa oleh penjaga toko, namun saat proses integrogasi itu, pelaku kemudian keluar toko dan mengambil pisau yang tersimpan di jok motornya.

"Pelaku mengancam penjaga toko kemudian melarikan diri," imbuhnya.

Rupanya pelaku panik, ia kemudian lari dan dikejar oleh petugas keamanan toko. Pelarian itu berakhir karena ia turut dihentikan oleh personel Batalyon Arhanudri yang lokasinya tak jauh dari toko waralaba itu.

"Pelaku kemudian berhasil diamankan dan diamankan ke mako Yon Arhanud," tukasnya.

Kini, pelaku mendekam dibalik jeruji Mapolsek Serpong untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.(RMI/HRU)

KAB. TANGERANG
Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:08

Polisi mengungkap motif Heri Budiman, 38, membunuh dan membakar balita usia 5 tahun inisial MA di kontrakan wilayah Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill