Connect With Us

Bule, Bek Persija Langsungkan Akad Nikah di Ciputat

Yudi Adiyatna | Jumat, 28 Desember 2018 | 16:43

Pemain sepakbola bek Klub Persija Rezaldi Henanusa, 23, melaksanakan prosesi akad nikah dengan seorang gadis cantik bernama Andita Priliasti, 24, di Jalan Musyawarah, Serua, Ciputat, Kota Tangsel, Jumat (28/12/2018). (TangerangNews/2018 / Yudi Adiyatna)

 

TANGERANGNEWS.com-Rezaldi Henanusa, 23, Bek sayap tangguh yang dimiliki oleh Persija Jakarta dan Timnas Indonesia kini telah resmi melepas masa lajangnya. 

Dengan disaksikan oleh Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, prosesi akad nikah dilaksanakan di kediaman mempelai putri di Jalan Musyawarah, Serua, Ciputat, Kota Tangsel, Jumat (28/12/2018).

Rezaldi Henanusa, 23, yang akrab dipanggil dengan nama Bule, telah resmi meminang seorang gadis cantik bernama Andita Priliasti, 24. Prosesi akad nikah yang sakral ini juga dihadiri oleh Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, yang juga menjadi saksi pernikahannya. 

Setelah prosesi akad selesai, Gede menyampaikan harapannya kepada Bule untuk lebih menatap masa depan, dengan kondisi saat ini yang sudah berbeda. 

"Alhamdulillah semoga dengan pernikahan ini, Bule menambah tenang menatap masa depan, kehidupan dan rezeki. Karena dengan berdua Bule tidak bisa lagi memikir seperti zaman dulu, sekarang Bule bukan hanya milik orang tuanya aja. Tapi juga milik perempuannya. Semoga bertambah pola pikir, dewasa bermanfaat bagi keluarga, klub, dan masyarakat Jakarta dan indonesia," ujar Gede.

Nurhayati, yang merupakan seorang Ibu dari Bule juga menyatakan rasa lega setelah proses akad itu berlangsung dengan lancar.

"Alhamdulillah lega, pacaran juga udah lama, sekarang udah selesai akad dan besok (Sabtu, 29/12/2018) resepsinya," kata Ibunya.(RAZ/HRU)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill