Connect With Us

Jadi Inspektur Upacara, Menristekdikti Ingatkan Pentingnya SDM Unggul Bagi Indonesia

Rachman Deniansyah | Sabtu, 17 Agustus 2019 | 12:01

Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia (Menristekdikti) Mohamad Nasir menjadi inspektur upacara di Lapangan Upacara Puspitek, Jalan Raya Puspitek, Muncul, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel). (TangerangNews/2019 / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Di hari Kemerdekaan, Sabtu (17/8/2019), Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia (Menristekdikti) Mohamad Nasir menjadi inspektur upacara di Lapangan Upacara Puspitek, Jalan Raya Puspitek, Muncul, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel).

Di depan ribuan peserta upacara yang terdiri dari para ilmuwan, akademisi, dan mahasiswa dari berbagai daerah, Nasir menyampaikan makna tema yang diusung pada Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-74.

Upacara hari Kemerdekaan ke-74 di Lapangan Upacara Puspitek, Jalan Raya Puspitek, Muncul, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel).

"Tema pada Hari Kemerdekaan ini adalah 'Sumber Daya Unggul, Indonesia Maju'. Mengandung (makna( pembangunan indeks manusia yang unggul mendukung kemajuan Indonesia," kata Nasir usai pengibaran Sang Saka Merha Putih.

Dikatakannya, peningkatn kualitas sumber daya manusia (SDM) sangat penting, karena menjadi kunci keberhasilan dan kesuksesan pembangunan bangsa Indonesia.

Selain itu, kata dia, SDM yang unggul juga dapat mendukung Indonesia untuk mampu bersaing di segala bidang, khususnya dalam persaingan global di era revolusi industri 4.0.

Upacara hari Kemerdekaan ke-74 di Lapangan Upacara Puspitek, Jalan Raya Puspitek, Muncul, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel).

"Karena tak cukup dengan hanya pembangunan infrastruktur, dan kemajuan teknologi saja," imbuhnya.

Ia mengatakan, perguruan tinggi berperan penting dan menjadi garda terdepan untuk mewujudkan hal tersebut.

"Sebagai pencetak generasi yang unggul dan kompetitif," pungkasnya.(RMI/HRU)

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

KOTA TANGERANG
3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

Kamis, 1 Mei 2025 | 19:36

Menyambut Hari Buruh Sedunia (May Day) sebanyak 15.000 buruh melakukan aksi unjuk rasa ke lapangan Monas, Jakarta, Kamis 01 Mei 2025. Dari jumlah tersebut, sekitar 3.000 di antaranya berasal dari Kota Tangerang.

NASIONAL
Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Kamis, 1 Mei 2025 | 12:16

Tak sedikit mahasiswa yang baru sadar setelah lulus, bahwa jurusan kuliah yang dipilih ternyata tidak memberikan peluang kerja yang besar. Padahal, biaya kuliah bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. Lalu kenapa bisa begitu?

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill