Connect With Us

Perbaikan Simpang Jalan, Hindari Simpang Duren Ciputat

Yudi Adiyatna | Jumat, 11 Oktober 2019 | 08:54

Spanduk pemberitahuan perbaikan jalan yang dilakukan di jalur simpang Duren, Ciputat, Tangsel. (@TangerangNews / Yudi adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tengah melakukan perbaikan jalan tengah dilakukan di jalur simpang Duren, Ciputat, Tangsel. Dampak dari pekerjaan ini, jalan tersebut ditutup sementara.

 Warga diimbau menghindari jalur Simpang Duren dari arah pintu keluar Tol Pondok Aren menuju Ciputat.  

Menurut Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Aries Kurniawan mengatakan, perbaikan itu dilakukan karena kondisi jalan yang miring, maka perlu penataan jalan. Sehingga akan ada penutupan dan pengalihan jalan sementara di Perempatan Duren sampai dengan jalan Dewantoro.

“Penutupan jalan sementara ini akan memakan waktu dua bulan hingga akhir Desember,” ujar Aries, Kamis, (10/10/2019). 

Sementara, Kabid Bina Marga Tangsel Budi Rahmat menjelaskan, pekerjaan Simpang Duren dari arah keluar pintu tol Pondok Aren jalan Dewantoro ke jalan Simpang Duren sepanjang 150 meter. Penutupan sementara jalan itu, tentu akan berdampak pada kemacetan.

“Jadi kegiatan DPU ini bekerjasama dengan Dinas Perhubungan, kita bagian pembangunan fisik sedangkan Dishub pemasangan traffik light. Sebenarnya sudah dianggarkan tahun lalu, namun baru terealisasi saat ini, dan berharap dimaklumi kepada masyarakat dengan adanya penataan jalan ini, tujuannya untuk perbaikan jalan yang ada di Kota Tangsel,” katanya.

Budi mengatakan, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan masyarakat setempat Simpang Duren baik dengan RT dan RW serta Polsek Ciputat dan juga pihak Polres Kota Tangsel.

Selain penataan jalan di Simpang Duren, juga dilakukan perbaikan saluran air guna meminimalisir banjir di Simpang Jalan Viktor. Pihak DPU Bina Marga akan membangun cross drain di daerah Buaran dikarenakan pembuangan airnya tidak ada, makan akan dialirkan ke arah kali Jaletreng.

“Jadi jalan Simpang Tekno, di daerah Buaran untuk menanggulangi banjir di wilayah tersebut, kita akan membangun cross drain. Tentunya akan menimbulkan macet juga di wilayah persimpangan tersebut. Namun kita akan menutup sebagian jalan saja, dan dialihkan satu jalur saja,” tambah Aris.

Dampak penataan jalan di Simpang Duren (Ciputat) dan juga pembangunan cross drain di Simpang Tekno Buaran (Serpong), diharapkan masyarakat pengguna jalan menghindari jalan tersebut agar tidak terjadi kemacetan.

“Kami dari pihak Dinas PU dan Bina Marga memohon dimaklumi apabila mengganggu perjalan di wilayah yang sedang kami kerjakan, karena niat kami untuk memperbaiki jalan dan jembatan yang ada di Tangsel, ini hanya selama dua sampai tiga bulan saja. Setelah itu bisa digunakan kembali,” pungkas Budi Rahmat.(MRI/RGI)

TANGSEL
Kerja Sama Sampah Tangsel Berlanjut, Kota Serang Dapat Rp57 Miliar Per Tahun

Kerja Sama Sampah Tangsel Berlanjut, Kota Serang Dapat Rp57 Miliar Per Tahun

Kamis, 1 Januari 2026 | 22:04

Pemerintah Kota (Pemkot) Serang resmi melanjutkan kerja sama pengelolaan sampah dengan Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill