Connect With Us

Mengenang Glenn Fredly, Airin Teringat Kisah Hidup & Cerita Cintanya

Rachman Deniansyah | Kamis, 9 April 2020 | 16:37

Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany. (@TangerangNews2020 / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Rasa kehilangan atas meninggalnya penyanyi papan atas Indonesia, Glenn Fredly tak hanya terjadi pada keluarga dan fansnya saja, namun juga Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany. 

Kepada TangerangNews, Airin mengungkapkan rasa kehilangannya atas kepergian penyanyi yang identik dengan lagu-lagu romantis itu untuk selama-lamanya.

Airin pun teringat  dengan kisah hidup dan perjalanan cintanya. Sebab, banyak tembang romantis yang tenar dibawakan penyanyi asal Ambon itu yang menemani hari-harinya.

"Banyak hidup saya, cerita sejarah kasih sayang kita terinspirasi dari lagu-lagu Glenn," ungkap Airin di Puspemkot Tangsel, Jalan Maruga Raya, Ciputat, Tangsel, Kamis (9/4/2020).

Terlebih, orang nomor satu di Tangsel itu pun memiliki kedekatan yang cukup baik dengan keluarga Glenn Fredly. 

"Saya lebih dekat dengan papahnya, jadi papahnya Glenn adalah orang yang luar biasa, dia banyak bercerita tentang Glenn Fredly," ujar Airin. 

Airin menyebut, banyak tembang milik Glenn yang ia sukai. Bahkan, di balik sosoknya yang tampak tegar, Airin pun sering merasakan galau saat mendengarkan lagu romantis dan suara lembut Glenn Fredly. 

"Banyak banget (lagu yang disuka). Sangking banyaknya, sangking galaunya, sering dengerin. Seperti Januari, itu suka dan banyak yang dengerin," tutup Airin dengan tersipu malu. (RMI/RAC)

KAB. TANGERANG
LPSK Dorong Penguatan Kewenangan dan Jangkauan ke Daerah Terpencil

LPSK Dorong Penguatan Kewenangan dan Jangkauan ke Daerah Terpencil

Rabu, 15 Oktober 2025 | 16:19

Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) saat ini tengah berupaya keras memperluas jangkauan layanan perlindungan hingga ke daerah terpencil, sembari mendorong penguatan kelembagaan melalui perubahan undang-undang.

BANDARA
Polisi Gaet Ormas hingga LSM Jaga Bandara Soekarno-Hatta

Polisi Gaet Ormas hingga LSM Jaga Bandara Soekarno-Hatta

Minggu, 12 Oktober 2025 | 11:07

Keamanan kawasan vital sekelas Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) di Kota Tangerang tidak hanya di tangan polisi.

TANGSEL
Jembatan Merpati Raya Ciputat Rusak, Akses Ditutup 3 Hari

Jembatan Merpati Raya Ciputat Rusak, Akses Ditutup 3 Hari

Rabu, 15 Oktober 2025 | 10:29

Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kota Tangerang Selatan bergerak cepat menangani kerusakan serius pada Jembatan Merpati Raya, Ciputat, setelah bagian abutment jembatan dilaporkan roboh akibat tergerus arus sungai.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill