Connect With Us

Kasus Melonjak, Tangsel Kurang Kamar Isolasi Pasien COVID-19

Rachman Deniansyah | Senin, 14 September 2020 | 21:02

Wali Kota Tangsel Airin Racmi Diany. (TangerangNews.com / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Lonjakan kasus COVID-19 berdampak pada penuhnya fasilitas kamar isolasi pasien Corona di Tangsel. Pemerintah Kota Tangsel pun tengah berupaya mengatasi hal tersebut.

Diketahui, dalam dua pekan terakhir, berdasarkan pantauan TangerangNews di laman https://lawancovid19.tangerangselatankota.go.id/, Senin (14/9/2020), pada periode 1 sampai 14 September, bertambah sebanyak 85 warga Tangsel terkonfirmasi positif COVID-19.

Jumlah tersebut menambah deretan kasus Corona di Tangsel yang telah tembus 880 kasus. 740 pasien sembuh, 91 pasien positif masih dirawat, dan 49 pasien positif meninggal.

Wali Kota Tangsel Airin Racmi Diany mengatakan, ia tengah melakukan koordinasi bersama para Direktur dari 12 rumah sakit swasta yang kini menjadi rujukan pasien COVID-19 di Tangsel. 

"Ada komitmen dari rumah sakit swasta, mereka menambah fasilitas dengan penambahan kamar," ucap Airin kepada awak media, Senin (14/9/2020).

Penambahan kamar juga harus dibarengi dengan ketersediaan tenaga medis. 

"Maka kita akan bantu, kita akan dorong perizinannya harusnya lebih cepat lagi. Walaupun sekarang sudah cepat harus lebih cepat," imbuh Airin. 

Ditambahkan Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie, koordinasi penambahan ruang isolasi itu diupayakan agar mampu menampung pasien COVID-19 yang kini tengah meningkat. Saat ini, fasilitas tersebut sudah relatif penuh. 

"Dari total 223 tempat tidur di 12 rumah sakit dan 1 RSUD rujukan COVID-19 di Tangsel, seluruhnya itu sudah relatif penuh," pungkasnya.(RMI/HRU)

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

BANTEN
Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Jumat, 26 April 2024 | 18:55

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini melakukan pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga, pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill