Connect With Us

Pencoblosan Rawan Langgar Protokol Kesehatan, Airin Akan Tindak Tegas

Achmad Irfan Fauzi, Rachman Deniansyah | Rabu, 9 Desember 2020 | 12:59

Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com—Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany menyatakan akan menindak tegas para pemilihan yang tidak mengindahkan protokol kesehatan COVID-19, saat pemilihan atau pencoblosan di setiap tempat pemungutan suara (TPS) dalam Pilkada Tangsel 2020. 

"Tentunya yang kita antisipasi adalah pada saat antrian orang masuk ke dalam TPS. Lalu pada tahap perhitungan suara. Karena nanti tahap perhitungan suara pasti ada beberapa orang berkerumun untuk melihat menyaksikan perhitungan suara itu pun harus diantisipasi," ujarnya, Rabu (9/12/2020). 

Pada setiap proses pemungutan suara di TPS berpotensi melanggar protokol kesehatan COVID-19. Sehingga, petugas gabungan yakni Satpol PP, TNI, Polri akan membubarkan masyarakat yang melakukan pelanggaran.

"Kita sepakat bersama jika ada berkurumunan apalagi tidak menggunakan masker ya pertama kita akan memberikan masker ya. Lalu kalau mereka tetap masih tidak mau ya kita tindak tegas," jelasnya.

Airin menambahkan seluruh pihak yang beraktivitas di setiap TPS disiplin menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

Terlebih, saat ini Tangsel masih berstatus zona merah penyebaran COVID-19. Airin juga berharap Pilkada berjalan dengan kondusif. 

"Jadi kita sadar bahwa ini adalah pesta demokrasi. Mari kita ciptakan pesta demokrasi dengan suasana keriangan, keceriaan. Bagaimana kita memiliki Tangsel sebagai rumah dan kota kita bersama. Itu adalah modal dasar bagi kita untuk sampai hari ini Tangsel suasananya kondusif," pungkasnya. (RAZ/RAC)

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill