Connect With Us

Kuota CPNS & PPPK di Tangsel Capai 1.973, Formasi Guru Paling Banyak

Rachman Deniansyah | Rabu, 2 Juni 2021 | 11:48

Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan, dan Pelatihan (BKPP) Kota Tangsel Apendi. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang Selatan mendapat kuota penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) sebanyak 1.973 formasi. 

Hal demikian dikatakan Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan, dan Pelatihan (BKPP) Kota Tangsel Apendi, saat ditemui di Puspemkot Tangsel, Rabu, 2 Juni 2021. 

"Itu formasinya sudah. Jatahnya sebanyak 1.973 (formasi), antara PPPK dan CPNS," ujar Apendi. 

Dari ribuan formasi yang dijatahkan untuk Tangsel itu, mayoritas dikhususkan untuk posisi guru. 

"PPPK sebanyak 1.754 kalau tidak salah, (khusus) untuk guru. Karena guru yang diperlukan. Alhamdulillah terima kasih untuk Pemerintah Pusat, untuk guru kita (dapat) hampir 1.700 lebih," ujarnya. 

Selain untuk guru, pihaknya juga mendapatkan jatah untuk calon pegawai di formasi lain, seperti bidang kesehatan dan teknis. 

"Kan ada CPNS, ada juga PPPK, baik untuk kesehatan, atau untuk di (bidang) teknis. Kurang lebih PPPK untuk (bidang) kesehatan itu ada 60-an. Ya, minta doanya saja mudah-mudahan lancar semuanya," imbuhnya.

Untuk saat ini, pihaknya masih menunggu arahan pusat terkait pelaksanaan penerimaannya. Namun secara persiapan teknisnya, ia menyatakan Pemkot Tangsel telah siap. 

"Tinggal nunggu saja surat dari Pemerintah Pusat, ya nanti kita sampaikan ke teman-teman kapan pelaksanaan PPPK dan CPNS-nya. CAT juga siap," pungkasnya. (RAZ/RAC)

BANTEN
Awal 2026, Pertamina Turunkan Harga BBM di Banten

Awal 2026, Pertamina Turunkan Harga BBM di Banten

Kamis, 1 Januari 2026 | 19:56

PT Pertamina (Persero) resmi menyesuaikan harga bahan bakar minyak non-subsidi mulai 1 Januari 2026. Penurunan harga ini berlaku untuk sejumlah produk BBM, termasuk Pertamax, Pertamax Green 95, Pertamax Turbo, hingga BBM diesel non-subsidi

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

TANGSEL
Kerja Sama Sampah Tangsel Berlanjut, Kota Serang Dapat Rp57 Miliar Per Tahun

Kerja Sama Sampah Tangsel Berlanjut, Kota Serang Dapat Rp57 Miliar Per Tahun

Kamis, 1 Januari 2026 | 22:04

Pemerintah Kota (Pemkot) Serang resmi melanjutkan kerja sama pengelolaan sampah dengan Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill