Connect With Us

Cegah Warga Terjerat Hukum, KAI Tangsel Akan Beri Edukasi 

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 19 September 2021 | 20:14

Pengurus DPC KAI Tangsel periode 2021-2026 usai dilantik dalam musyawarah cabang (Muscab) di Hotel Aviary Bintaro, Pondok Aren, Tangsel, Minggu 19 September 2021. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kongres Advokat Indonesia (KAI) wilayah Tangsel akan gencar memberikan edukasi kepada warga mengenai aturan hukum. Targetnya agar warga bisa lebih paham mengenai hukum yang berlaku.

Hal itu dikatakan Adhitya Nasution, Ketua DPC KAI Tangsel periode 2021-2026 usai dilantik dalam musyawarah cabang (Muscab) di Hotel Aviary Bintaro, Pondok Aren, Tangsel, Minggu 19 September 2021.

"Yang jelas kita mau bermanfaat bagi masyarakat banyak memberikan edukasi, banyak memberikan advokasi kepada masyarakat luas terutama di wilayah Tangsel, itu tujuan awal kami," paparnya.

Bahkan, ia akan mengedukasi tindak kejahatan yang harus dihindari oleh masyarakat agar tidak terjerat hukum pidana maupun perdata.

"Kami berikan edukasi seperti bullying, narkoba, ITE. Kami akan sosialisasi supaya masyarakat Tangsel punya pengetahuan terhadap aturan hukum apa yang boleh dilakukan dan apa yang tidak boleh dilakukan," ungkapnya.

Yang terpenting, bagi Adhitya, KAI Tangsel ingin bersinergi dengan aparat penegak hukum di Tangsel guan menurunkan angka pelanggaran.

"Sasarannya kita punya target angka kriminalitas, angka pelanggaran hukum di Tangsel menurun dengan adanya edukasi yang kami berikan," tandas Adhitya.

Guna mencapai target itu, ia meminta kepada seluruh anggota KAI Tangsel agar solid dan bergerak bersama.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

HIBURAN
Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Selasa, 29 April 2025 | 08:40

Setiap tahun, dunia kuliner di Indonesia selalu diramaikan oleh tren baru yang kreatif dan menggugah selera. Inovasi rasa dan tampilan terus bermunculan dari tangan-tangan kreatif pecinta kuliner.

WISATA
Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Kamis, 1 Mei 2025 | 21:07

Berdasarkan informasi, tradisi tahunan ini akan diikuti 1.750 warga suku Baduy mulai Jumat, 2 Mei 2025, hingga Sabtu, 3 Mei 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill