Connect With Us

Kepsek di Tangsel Dituntut Ciptakan Siswa Unggulan di Bidangnya

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 31 Maret 2022 | 21:47

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie melantik 119 kepsek dari tingkat Taman Kanak-kanak, SD hingga SMP, di Blandongan, Puspemkot Tangsel, Ciputat, Kamis, 31 Maret 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan kepala sekolah (kepsek) bertanggung jawab menciptakan siswa unggulan di bidang yang mereka kuasai.

Hal itu dikatakan Benyamin saat melantik 119 kepsek dari tingkat Taman Kanak-kanak, SD hingga SMP, di Blandongan, Puspemkot Tangsel, Ciputat, Kamis, 31 Maret 2022.

"Tidak penting bidangnya apa, sebab saat ini baik bidang akademi dan non akademik pun mampu mengharumkan nama sekolah," katanya.

Kepsek juga diberi tugas dan tanggung jawab tambahan untuk memimpin pembelajaran dan mengelola satuan pendidikan.

Sebagai tenaga pendidik dituntut untuk dapat meningkatkan kualitas pendidikan agar dapat mencetak generasi penerus bangsa yang berkualitas.

”Setiap sekolah juga harus bersinergi dengan lingkungan, orang tua murid, RT/RW setempat, untuk menciptakan kawasan pendidikan yang bisa membantu dan mendukung siswa menemukan potensinya,” ujar Benyamin.

Kepsek memiliki andil yang penting dengan kepemimpinannya agar dapat membawa sekolah menjadi lebih maju dan mendapat kepercayaan masyarakat, untuk menitipkan putra dan putrinya dalam mengenyam pendidikan.

Benyamin pun berpesan Kepala Sekolah untuk berhati-hati dalam mengelola anggaran negara. 

Sementara Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tangsel Deden Deni menjelaskan bahwa untuk memastikan komitmen pejabat untuk tidak melakukan korupsi, maka pihaknya melakukan penandantanganan pakta integritas seluruh kepala sekolah yang dilantik.

Ini sebagai bentuk komitmen pemerintah dengan guru, karena tidak setiap saat mereka bisa diawasi.

"Tapi kami sedang menjalin komitmen dengan Kepala Sekolah. Dimana mereka bertanggung jawab dalam menjalankan proses sebaik mungkin, semaksimal mungkin, setransparan mungkin dalam menjalankan pekerjaannya," ungkapnya.

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill