Connect With Us

Berbagi di Bulan Ramadan, Mercure Serpong Alam Sutera Santuni Anak-anak Disabilitas

Tim TangerangNews.com | Rabu, 27 April 2022 | 12:19

Mercure Serpong Alam Sutera bersama jajarannya saat mengunjungi Yayasan Sayap Ibu Provinsi Banten. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Mercure Serpong Alam Sutera bersama jajarannya mengunjungi Yayasan Sayap Ibu Provinsi Banten pada 12 April 2022 untuk memberikan santunan. Bagi Mercure Serpong Alam Sutera, merupakan sebuah kehormatan untuk setiap umat manusia dapat berbagi dengan orang yang membutuhkan, apalagi di momen istimewa di bulan suci Ramadan.

Yayasan Sayap Ibu merupakan sebuah lembaga non-profit yang merawat anak-anak disabilitas ganda terlantar yang merupakan anak-anak yatim piatu serta memiliki keterbatasan secara fisik maupun mental.

Tim Mercure Serpong Alam Sutera membawakan makanan untuk berbuka puasa bersama dan beberapa kebutuhan sehari-hari seperti minyak goreng, gula, sabun, tisu basah, popok sekali pakai, dan lain-lain sesuai dengan yang diperlukan oleh anak-anak di Yayasan.

Menyambut kedatangan tim Mercure Serpong Alam Sutera, semua anak-anak dan para pengasuh berkumpul bersama untuk mendengarkan sambutan baik dari hotel, maupun dari Yayasan.

“Kami berterima kasih telah disambut di sini dan kami sangat berharap apa yang kami berikan dapat berguna dan membantu setiap anak-anak di Yayasan Sayap Ibu ini,” ujar Verawaty Tan, Hotel Manager Mercure Serpong Alam Sutera dalam sambutannya.

Mercure Serpong Alam Sutera juga berbagi dengan anak-anak yatim bersama Accor Hotels di area Greater Jakarta di Masjid Jami Nurul Huda Sampora, Tangerang. “Kami mengadakan acara buka puasa bersama anak-anak yatim dari Kampung Sampora dan membagikan goodie bag yang berisi sembako, alat makan, alat tulis dan tas,” tuturnya.

Menurut Verawaty, sungguh merupakan sebuah kehormatan dapat melihat senyum dari wajah anak-anak tersebut, dan semoga bantuan ini dapat menjadi bekal untuk mereka semua dapat terus berharap dan melangkah di masa mendatang.

HIBURAN
Isi Liburan Sekolah, Yuk Ajak Anak ke Event Champions of The Future di Hotel Gading Serpong

Isi Liburan Sekolah, Yuk Ajak Anak ke Event Champions of The Future di Hotel Gading Serpong

Minggu, 29 Juni 2025 | 21:21

Isi liburan anak dengan edukasi menarik, hotel mewah di kawasan Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, akan menghadirkan kegiatan menarik 'Champions of The Future: A Journey from Trash to Treasure', pada 5 Juli mendatang.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

TANGSEL
Mulai 2 Juli, Dishub Tangsel Uji Coba Sistem Satu Arah di Jalan H Usman Ciputat

Mulai 2 Juli, Dishub Tangsel Uji Coba Sistem Satu Arah di Jalan H Usman Ciputat

Selasa, 1 Juli 2025 | 22:24

Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangsel akan menerapkan uji coba Sistem Satu Arah (SSA) di Jalan H. Usman, Kecamatan Ciputat, mulai Rabu 2 Juli 2025.

NASIONAL
Tarif Ojol Bakal Naik 15 Persen, Segini di Tangerang 

Tarif Ojol Bakal Naik 15 Persen, Segini di Tangerang 

Selasa, 1 Juli 2025 | 12:04

Kementerian Perhubungan tengah memfinalisasi aturan kenaikan tarif ojek online atau ojol yang akan diberlakukan dalam waktu dekat. Rencana ini disampaikan oleh Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub, Aan Suhanan

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill