Connect With Us

Dibuang Orang Tuanya, Mayat Bayi Perempuan Ditemukan di Bintaro Tangsel

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 13 Juli 2022 | 22:59

Sesosok mayat bayi perempuan ditemukan di Jalam Bintaro Utama, Kelurahan Rengas, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Sesosok mayat bayi perempuan ditemukan di Jalam Bintaro Utama, Kelurahan Rengas, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Penemuan mayat bayi tersebut diketahui pada Rabu 13 Juli 2022 sekitar pukul 15.00 WIB. Bayi ini diduga dibuang oleh orang tuanya.

Berdasarkan keterangan saksi yang sedang berteduh di Masjid Bintaro, melihat ada seseorang sedang membersihkan selokan karena airnya meluap pascahujan.

"Kemudian orang tersebut memberitahukan kepada saksi bahwa ada mayat seorang bayi," kata Kapolsek Ciputat Timur Kompol Yulianto.

Menurutnya, jasad bayi ini telah dievakuasi, dan dibawa ke RS Fatmawati untuk dilakukan visum.

Kapolsek menuturkan, korban meninggal dunia diperkirakan kurang lebih dari sehari, karena sudah mengeluarkan aroma bau yang tidak sedap.

"Korban meninggal dunia diduga karena dibuang oleh orang tuanya," ungkapnya.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill