Connect With Us

KPU Tangsel Temukan 51 Pemilih Pilkada 2024 Berusia 100 Tahun Lebih

Yanto | Rabu, 17 Juli 2024 | 15:05

Ilustrasi Pilkada. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menemukan 51 pemilih berusia 100 tahun lebih dalam kegiatan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih pada Pilkada serentak tahun 2024.

Hal itu dikatakan Kepala Bidang Divisi Perencanaan Data dan Informasi (rendatin) KPU Kota Tangsel Widya Victora kepada wartawan, Rabu 17 Juli 2024.

"KPU Tangsel mendapatkan informasi dari 51 orang pemilih usia di atas 100 tahun, ada 1 orang pemilih dinyatakan meninggal," katanya.

Pada Pilkada serentak tahun ini, progres coklit KPU Kota Tangsel telah mencapai 97,22 persen, dengan rincian 1.052.963 data hasil sinkronisasi, 1.022.800 data yang sudah tercoklit, dan 30.163 data yang belum tercoklit. 

Adapun kecamatan yang sudah 100 persen dilakukan coklit yakni Ciputat Timur. Kemudian, Kecamatan Serpong 94,08 persen, Serpong Utara 98,75 persen, Pondok Aren 92,20 persen, Ciputat 99,78 persen, Pamulang 99,57 persen dan Setu 97,14 persen.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

KAB. TANGERANG
Belum Ada Bantuan, Korban Banjir Perumahan Taman Cikande Dirikan Posko Sendiri

Belum Ada Bantuan, Korban Banjir Perumahan Taman Cikande Dirikan Posko Sendiri

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:09

Warga Perumahan Taman Cikande, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, berinisiatif membangun sendiri posko sebagai dapur umum dan tempat pengungsian secara swadaya akibat banjir yang terjadi pada Rabu 14 Januari 2026.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill