Connect With Us

Sah, UMK Tangsel 2025 Naik Rp374 Ribu

Yanto | Jumat, 13 Desember 2024 | 21:28

Massa buruh mengawal keputusan UMK Tangsel 2025 di Kantor Disnaker Tangsel, Jumat 13 Desember 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Upah Minimum Kota (UMK) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tahun 2025 telah disepakati naik sekitar 6,5 persen.

Hal itu berdasarkan hasil rapat pleno antara Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangsel, pengusaha, dan perwakilan buruh, Jumat 13 Desember 2024, malam.

Indra, Sekjen Serikat Pekerja Tekstil, Sandang dan Kulit SPSI Tangsel menyampaikan meski telah ditetapkan dalam sidang pleno Dewan Pengupahan, keputusan ini akan disampaikan lagi kepada Gubernur Banten.

"Penyampaian nanti dalam bentuk rekomendasi kepada Gubernur Banten melalui tanda tangan Wali Kota Tangsel, dan selanjutnya akan ditetapkan melalui Surat Keputusan," ujar Indra.

Adapun besaran UMK Tangsel 2025, berdasarkan perhitungan kenaikan 6,5 persen menjadi sebesar Rp4.974.392. Artinya ada kenaikan sebesar Rp374.392 dibanding UMK tahun lalu yang sebesar Rp4,6 juta.

Atas keputusan tersebut, serikat pekerja bersama massa buruh melakukan aksi bertahan di depan Kantor Disnaker Tangsel untuk mengawal hingga rekomendasi tersebut sampai ke provinsi.

"Sampai malam ini masih bertahan untuk menunggu keputusan bahwa tanggal 16 Desember harus sudah sampai ke provinsi, dari sana nanti tanggal 18 harus sudah ditetapkan oleh provinsi," kata Indra.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

BISNIS
Tambah Mesin Produksi, ALVAboard Siap Gebrak Pasar Kardus Kemasan Reusable

Tambah Mesin Produksi, ALVAboard Siap Gebrak Pasar Kardus Kemasan Reusable

Senin, 27 Oktober 2025 | 20:50

PT Alpha Gemilang Makmur, produsen inovatif kardus packaging berbahan Polypropylene board (PP board) merek ALVAboard, mengumumkan rencana besar demi memenuhi permintaan pasar global dan lokal yang melonjak.

OPINI
Ketika Pendidikan Tak Lagi Jadi Panutan

Ketika Pendidikan Tak Lagi Jadi Panutan

Jumat, 24 Oktober 2025 | 19:11

Pendidikan adalah kunci utama dari kemajuan bangsa Indonesia. Dengan adanya pendidikan, sumber daya manusia yang ada di Indonesia akan lebih terbentuk dan berkualitas.

BANDARA
Tarif Bandara Diskon 50% saat Periode Nataru 2026, Tiket Mudik Bakal Lebih Murah

Tarif Bandara Diskon 50% saat Periode Nataru 2026, Tiket Mudik Bakal Lebih Murah

Kamis, 23 Oktober 2025 | 14:18

Masyarakat yang berencana mudik atau berlibur menggunakan pesawat pada periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, mendapat kabar sangat gembira.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill