Connect With Us

Innalillahi, Arist Merdeka Sirait Ketua Komnas Anak Meninggal Dunia

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 26 Agustus 2023 | 17:50

Ketua Umum Komnas Anak, Arist Merdeka Sirait (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Kabar duka datang dari dunia anak Indonesia. Pasalnya, Ketua Umum Komnas Anak Arist Merdeka Sirait meninggal dunia.

Arist meninggal dunia di usia yang ke-63 tahun usai mengidap komplikasi penyakit, dimana salah satunya ialah infeksi kandung kemih.

Berita meninggalnya Arist disampaikan langsung melalui akun resmi Komnas Anak.

"Telah berpulang Ketua Umum KOMNAS ANAK, Bapak Arist Merdeka Sirait," tulis akun @komnasanak, Sabtu, 26 Agustus 2023.

Diketahui, Arist meninggal dunia pada Sabtu, 26 Agustus 2023, sekira pukul 08.30 WIB di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Rumah duka dari Arist Merdeka Sirait bertempat di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat. 

Sementara itu, Arist akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Kecamatan Porsea, Kabupaten Toba, Sumatera Utara.

"Mari anak Indonesia untuk kita doakan bersama. Dan mohon dimaafkan segala kesalahan beliau," tutup Komnas Anak.

Unggahan tersebut pun menuai reaksi dari warganet dan sejumlah selebriti yang menyampaikan duka cita.

"Inalilahi..," singkat Ria Ricis.

"Selamat jalan sahabatku, saya bersaksi kesungguhanmu dalam membela, melindungi, dan memenuhi hak-hak anak adalah nyata. Dan harus terus diperjuangkan kami dan generasi berikutnya," ucap pendongeng, Awam Prakoso.

"Inalilahi terimakasih bapak dulu pernah berjasa buat aku," kata Juwita Bahar.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

TANGSEL
Pria Paruh Baya Tewas Bersimbah Darah di Pamulang, Diduga Dibunuh Keluarga

Pria Paruh Baya Tewas Bersimbah Darah di Pamulang, Diduga Dibunuh Keluarga

Rabu, 30 April 2025 | 19:01

Seorang pria paruh baya tewas mengenaskan dengan kondisi bersimbah darah di Jalan Masjid Darussalam, RT04/14, Kedaung, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu 30 April 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill