Connect With Us

Ada Hotel Modern Bertema Harley Davidson di Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 16 Oktober 2022 | 14:13

Salah satu kamar di Sukho Hotel by Cordela bertema Harley Davidson, berlokasi di Jalan Padat Karya No 1, Desa Ciakar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Hotel modern dengan tema Harley Davidson hadir di Kabupaten Tangerang, bernama Sukho Hotel by Cordela.

Berlokasi di Jalan Padat Karya No 1, Desa Ciakar, Kecamatan Panongan, penginapan yang dikelola oleh Omega Hotel Management (OHM) ini menyediakan 62 kamar dengan berbagai fasilitas.

Daniel Sulaiman Chief Operating Officer OHM mengatakan, Hotel by Cordela memiliki daya tarik dengan keunggulan nuansa tematik Harley Davidson, mulai dari area publik di dalam hotel, hingga di setiap kamar.

Letaknya sangat berdekatan dengan area komersil, pusat perbelanjaan, wisata, kuliner, sekolah, hingga rumah sakit. Hotel ini juga mudah diakses dari Tol Jakarta – Merak, sehingga diharapkan dapat menarik market dari luar kota.

"Hotel berkonsep unik ini sangat menarik market bleisure travelers, khususnya dari komunitas," ujarnya saat acara Rebanding Sukho Hotel by Cordela, Minggu 16 Oktober 2022.

Daniel mengatakan, Sukho Hotel by Cordela merupakan hotel ke-18 yang saat ini dikelola OHM, sekaligus menjadi hotel pertama OHM yang berlokasi di Tangerang.

OHM mendapat kepercayaan dari PT Sukho Makmur Abadi untuk mengelola hotel yang telah 2 tahun berdiri ini serta melakukan Rebranding Sukho Hotel menjadi Shuko Hotel by Cordela.

Royke Febrian, Manager Sukho Hotel by Cordela mengungkapkan, ada beragam tipe kamar yang tersedia mulai dari Superior Room (24m2), Deluxe Room (28m2) dan Suites (48 m2).

Hotel juga didukung beragam fasilitas mulai dari free wi-fi 24 jam, security 24 jam, parking area, bathroom amenities, hot & cold shower, local & international TV Channels, Cipari Meeting Room berkapasitas hingga 100 pax. Segera hadir pula restoran di area outdoor yang cocok sebagai tempat makan dan bersantai bersama keluarga dan kolega.

"Saat ini Sukho Hotel by Cordela menghadirkan promo kamar yang kompetitif, yaitu mulai dari Rp 395.000 nett/kamar/malam (room only)," katanya.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

HIBURAN
JNE Jadi Mitra Logistik Resmi Indonesia International Pet Expo 2025 di ICE BSD Tangerang

JNE Jadi Mitra Logistik Resmi Indonesia International Pet Expo 2025 di ICE BSD Tangerang

Senin, 3 November 2025 | 19:13

Pameran hewan peliharaan terbesar di Indonesia, Indonesia International Pet Expo (IIPE) 2025, kembali menggandeng JNE sebagai Official Logistics Partner untuk ketiga kalinya.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill