Fasilitas bermain di Hotel Grand Zuri BSD City, Kota Tangsel. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)
TANGERANGNEWS.com-Liburan sekolah telah tiba. Hal itu merupakan momen yang paling ditunggu-tunggu bagi anak-anak dan juga para orang tua karena dapat semakin menjalin kedekatan.
Tidak sedikit pula para orang tua yang mengajak anak-anaknya berlibur bersama di tempat wisata atau bermalam di hotel berbintang.
Melihat momen tersebut, Hotel Grand Zuri BSD City yang berada di wilayah BSD menghadirkan promo “Fun Holidays” yang dapat dinikmati harga mulai dari Rp 785,000 nett/kamar/malam. Dengan harga tersebut, pengunjung dapat menikmati banyak benefit.
"Ada breakfast untuk dua orang dewasa dan dua anak-anak sampai batas umur 8 tahun, gratis pudding pelangi, puzzle dan Late Check out sampai jam 2 siang based on availibility," kata Gunawan Raharjo, Public Relations & Marcomm executive Hotel Grand Zury BSD, Jumat 17 Juni 2022.
Tak hanya dilengkapi dengan benefit yang menguntukan bagi para tamu, paket “Fun Holidays” di hotel bintang 4 ini juga semakin seru dengan penampilan badut di hari Sabtu dan Minggu, bazar makanan anak-anak di pinggir kolam renang dan terdapat juga live music.
"Promo Fun Holidays berlaku mulai dari tanggal 17 Juni – 17 Juli 2022," jelas Gunawan.
Untuk pemesanan dan reservasi serta informasi lebih lanjut, dapat menghubungi tim reservasi Hotel Grand Zuri BSD di 021-29404955 atau whatsapp di 0882-1044-1234, dapat juga kunjungi media sosial Instagram @grandzuri.bsd, Facebook Grandzuri BSD City.
Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.
Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.
Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK
""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""