Connect With Us

Nikmatnya Ramen Kakek Jepang di Tangerang Harga Kantong Pelajar

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 16 September 2024 | 14:42

Ramen Kakek Jepang di Parlan District samping Alun-Alun Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Bagi Kamu yang suka makanan khas Jepang, wajib mencoba Ramen Kakek Jepang. Berlokasi di Parlan District samping Alun-Alun Kota Tangerang, Ramen Kakek Jepang menghadirkan cita rasa yang berbeda dengan harga terjangkau.

Owner Ramen Kakek Jepang Hana Aulia Lesmana menjelaskan, Ramen Kakek Jepang menawarkan ragam pilihan menu ramen, mulai dari dry ramen, creamy, hingga spicy.

Ramen ini dapat dipadukan dengan berbagai topping yang menggugah selera seperti chicken katsu, ebi furai, beef teriyaki, ajitsuke tamago, odeng dan gohan atau nasi.

Selain banyaknya pilihan menu, Ramen Kakek Jepang juga dikenal dengan harganya yang terjangkau. Satu porsinya dibanderol mulai dari Rp15 ribuan saja dan varian topping bisa dipilih sesuai selera dengan harga Rp6 ribuan.

“Bisnis ini aku bangun karena aku suka dengan ramen. Maka, aku ciptakan Ramen Kakek Jepang untuk pecinta kuliner Kota Tangerang. Tapi tentunya, disajikan dengan harga terjangkau, mulai dari pelajar, mahasiswa maupun masyarakat umum lainnya,” jelas Hana, Senin 16 September 2024.

Tak sampai di situ, Ramen Kakek Jepang juga menyajikan ragam pilihan minuman. Mulai dari, ice tea, lemon tea, dan mineral water dengan harga mulai dari Rp5 ribu hingga Rp7 ribuan saja.

“Ramen Kakek Jepang sering diburu konsumen selepas olahraga di Alun-Alun Kota Tangerang. Jadi, kalian pecinta mi khususnya ramen, wajib coba Ramen Kakek Jepang, bisa dine in maupun takeaway, tersedia juga di berbagai platform online,” ungkap Hana.

Sebagai informasi, Ramen Kakek Jepang cabang Parlan District buka setiap Selasa hingga Minggu, mulai dari pukul 17.00 wib hingga 23.00 wib. Kunjungi laman Instagram @ramenkakekjepang.parlan untuk informasi lebih lanjut.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

KAB. TANGERANG
Puluhan Rumah di Vila Tomang Baru Tangerang Terendam Banjir Akibat Luapan Situ Gelam

Puluhan Rumah di Vila Tomang Baru Tangerang Terendam Banjir Akibat Luapan Situ Gelam

Senin, 12 Januari 2026 | 20:27

Akibat diguyur hujan selama dua hari satu malam, puluhan rumah di Vila Tomang, Desa Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang terendam banjir, Senin 12 Januari 2026. Sejumlah warga terdampak pun mengungsi.

OPINI
Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Senin, 12 Januari 2026 | 20:30

Kemiskinan tidak pernah benar-benar netral. Ia punya wajah, dan sering kali wajah itu adalah perempuan. Ketika kemiskinan terjadi, perempuan biasanya menjadi pihak yang paling dulu mengalah, paling lama bertahan, dan paling sedikit didengar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill