Connect With Us

Sambut Hari Pahlawan, Bandara Soekarno-Hatta Suguhkan Musik Keroncong

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 10 November 2018 | 17:30

Penampilan musik keroncong bertajuk kebangsaan dalam memperingati Hari Pahlawan di Digital Lounge Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta. (@TangerangNews/2018 / Achmad Irfan Fauzi )

 

TANGERANGNEWS.com-Untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan dalam membangun Negeri,  pada Hari Pahlawan tahun ini  PT Angkasa Pura II (Persero) melalui Kantor Cabang Utama Bandara Soekarno-Hatta menyuguhkan penampilan musik keroncong bertajuk kebangsaan.

bandara

Kegiatan yang dihelat pada Sabtu (10/11/2018) ini berlokasi di Digital Lounge Terminal 3.  PT Angkasa Pura II (Persero) mengharapkan pesan tentang pengorbanan perjuangan dan keikhlasan para pahlawan  dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan.

"Ditengah kemajuan teknologi dan modernisasi, kita tak boleh lupa, bahwa kita bisa sampai kepada titik ini adalah berkat perjuangan para pahlawan yang rela mengorbankan jiwa dan raga untuk masa depan bangsa Indonesia," tutur Senior Manager Of Branch Communication and Legal  Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Febri Toga Simatupang.

Pihaknya juga menyampaikan, dipilihnya musik keroncong tidak terlepas dari sejarah bahwa musik keroncong adalah salah satu media untuk mengobarkan semangat nasionalisme di-era pra kemerdekaan.

" Tentunya musik keroncong akan memberikan nuansa yang berbeda, ketika yang ditampilkan lagu tentang perjuangan," tuturnya.

bandara

Kecerian pengguna jasa berswafoto dengan manusia batu elevasi dan boneka pahlawan di Digital Lounge Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

bandara

Selain pertunjukkan musik keroncong, peringatan Hari Pahlawan di Terminal 3 juga diramaikan dengan aksi manusia batu elevasi dan boneka pahlawan.

Musik keroncong ini dimaksudkan untuk mengingatkan kepada seluruh pengguna jasa Bandara akan jasa- jasa para Pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

“Selain musik keroncong, kami juga menampilkan berbagai penampilan lain. Seperti boneka pahlawan dan juga manusia batu elevasi,” tutupnya.(RAZ/HRU)

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill