Connect With Us

Banjir di Serang Banten, 1 Warga Tewas Terseret Arus

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 12 Desember 2021 | 09:03

Ilustrasi tenggelam. (tangerangnews / merdeka)

TANGERANGNEWS.com-Desa Cikande Permai, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Provinsi Banten diterjang banjir, pada Sabtu, 11 Desember 2021. Akibat peristiwa ini, satu orang meninggal akibat terseret arus.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang melaporkan banjir terjadi pada pukul 06.00 WIB. Satu korban yang diketahui berusia 50 tahun ini meninggal akibat terjatuh dan hanyut saat membersihkan drainase yang tertutup eceng gondok.

Setelah jatuh, korban terseret arus hingga akhirnya meninggal. Jenazah korban telah berhasil dievakuasi petugas, seperti dilansir dari Liputan6, Minggu 12 Desember 2021.

Selain itu, banjir juga menyebabkan 14 KK atau 56 jiwa terdampak. Sedangkan kerugian material tercatat 14 unit rumah dan 1 unit fasilitas ibadah terdampak.

Banjir ini terjadi setelah guyuran hujan lebat pada Sabtu pukul 00.00 WIB serta drainase yang tersumbat, sehingga Danau Situterate meluap.

 

BPBD memantau air mulai meluap ke pemukiman warga pada pukul 06.00 WIB. Tinggi muka air yang menggenangi pemukiman antara 10 hingga 40 sentimeter.

BPBD bersama unsur TNI, Polri serta aparat kecamatan dan desa bersiaga mengantisipasi dampak banjir susulan di wilayahnya.

Jelang puncak musim hujan, pemerintah daerah dan masyarakat diimbau untuk selalu waspada dan siap siaga terhadap potensi bahaya hidrometeorologi, seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor dan angin kencang.

Analisis kajian inaRISK, wilayah Cikande termasuk dalam 29 kecamatan di Kabupaten Serang yang memiliki potensi bahaya banjir kategori sedang hingga tinggi.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:39

Akibat banjir yang terjadi sejak hari Minggu 11 Januari 2026 hingga Jumat 16 Januari 2026, sebanyak 119 desa yang terletak di Kabupaten Tangerang terendam.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill